Tumgik
#31haridesemberproduktif
edelwis2793 · 2 years
Photo
Tumblr media
Catatan Akhir Tahun Di akhir tahun banyak ingatkan kembali muncul dan menjadi refleksi bahwa tenyata ada banyak target yang tidak terpenuhi. Tapi ada juga hal yang tidak disangka bisa terwujud tanpa diduga. Hal yang aku sadari selama berada di lingkaran yang produktif seperti @starise.team adalah saat kita menjaga semangat dan terus berkembang maka suatu saat nanti akan sampai di titik yang terkadang kita pun tak menyangka bisa menggapainya. Terus menapak sampai keinginan terwujud, berjalan meski tidak lancar, melangkah walau tidak ringan, berlari walau tak yakin kapan sampai adalah bukti bahwa kamu berjuang untuk mencapai hal yang luar biasa. Istirahat boleh, menyerah jangan. Jaga semangat meski kadang kendor. Allah tahu kapan waktu terbaik untuk kamu mendapatkannya. Salam, @rosmalina_edelwis #komunitasmenulismuslimahindonesia #kammi #desemberproduktif21 #31HariDesemberProduktif #dp21_day30 #writingcommunity #ruangbelajar #challengemenulis #motivasi #motivakata #katamotivasi #motivasiharian #motivasi #reminder #muhasabahdiri https://www.instagram.com/p/CYFaHTLBOLi/?utm_medium=tumblr
0 notes
fatimahnadza · 3 years
Text
Ada Muna dalam Munajat
Tangan yang ditengadahkan pada pagi, siang, sore hingga malam.
Menghantarkan Angan, Impian, Harapan.
Uhh tak tahu malu memang,
Meminta minta tapi bakti seadanya.
Jika saja tak KAU katakan "Mintalah Kepadaku !"
"Datanglah kepadaku ! maka takan kubiarkan kau pulang tanpa buah tangan"
Sebenarnya tanpa meminta
Kau lebih tahu apa yang seharusnya kami terima,
Tapi kau lebih ingin kita bercengkrama.
Peghidupan kami telah kau jamin sedemikian rupa,
Tapi keridhaan dan cintaMu hanya kau berikan pada ia yang istimewa, jadikan kami bagian darinya, pintaku hari ini.
Sudah berdo'a apa hari ini? @meliaasaf
#komunitasmenulismuslimahindonesia #kmmi #gyfrapublishing #31haridesemberproduktif
-mohon maaf di slide ke-2 typo harusnya dan amal bukan dana mal 🙏
https://www.instagram.com/p/CIS45dKlPhM3NxIBaQFkd4khSZtaq4HUVCwsFg0/?igshid=196mgmswv3ydy
0 notes
edelwis2793 · 2 years
Photo
Tumblr media
Tenang ini Hanya Sementara Ingat nggak? Waktu sedang berjuang di sekolah ataupun kuliah dan merasa tercekik deadline, jadwal yang super padat layaknya artis lagi stripping sinetron, tugas yang datang bertubi-tubi, liburan yang dihiasi dengan janjian mengerjakan tugas bareng-bareng? Dan hal yang sekarang bikin terkikik geli adalah saat dulu hendak menyerah dan bilang "Aku capek kuliah, aku mau nikah aja" Kalimat yang sekarang jadi bahan tertawaan, sebab hal itu adalah kalimat bodoh. Logikanya kalau capek ya istirahat, ya kali mau nikah pas tidak sedang bahagia? Sekarang jadi tersadar jika menjalani pernikahan saat kondisi sedang lelah hanya akan menambah beratnya beban tubuh. Kalau berfikir jika nantinya akan ada pasangan yang memijiti tubuh, akan ada anak-anak yang berebut ingin menginjak punggung dan kaki yang pegal. Itu adalah hal yang lucu jika dipikir sekarang. Nyatanya pernikahan tidak selamanya soal romantisme semata, ada banyak yang jadi pikiran dan tantangan yang menyenangkan jika memang dianggap seru untuk dijalani. Perjalanan hidup tidak sebatas mengeluh dan ingin mengakhiri proses yang sedang berjalan. Percaya bahwa ini sebuah langkah untuk menuju hidup yang penuh kebahagiaan di hari kelak adalah sebuah semangat untuk tetap pada jalan yang benar. Salam, @rosmalina_edelwis #komunitasmenulismuslimahindonesia #kammi #desemberproduktif21 #31HariDesemberProduktif #dp21_day29 #writingcommunity #ruangbelajar #challengemenulis #motivasi #motivakata #katamotivasi #motivasiharian #motivasi #reminder #muhasabahdiri https://www.instagram.com/p/CYFOvQVhB6f/?utm_medium=tumblr
0 notes
edelwis2793 · 2 years
Photo
Tumblr media
Sisi Lain Embun Sewaktu kecil aku jadi pencari embun, yang rela berjalan ke lapangan pagi pagi sebelum ada lalu lalang motor. Belum tahu apa manfaatnya, tapi ada perasaan senang karena bisa menyeka dedaunan yang basah. Setelah bertambahnya usia ternyata embun tidak hanya mampu membahagiakan dan menenangkan batin saja. Ternyata ada banyak manfaat kesehatan dari embun pagi ini seperti : menyegarkan tubuh dan pikiran, mensterilkan saluran cerna, membersihkan tenggorokan, meredakan mata perih, pun juga meningkatkan sistem imun. Tak hanya itu untuk kecantikan embun ini bisa mengusir jerawat maupun meredakan kulit berminyak. Begitu banyaknya kebaikan dari embun, tak aneh jika embun menjadi bahan rayuan seperti "senyummu bak embun yang menyejukkan setiap pagiku". Jadi kamu mau jadi embun apa orang sih? 😂 Salam, @rosmalina_edelwis #komunitasmenulismuslimahindonesia #kammi #desemberproduktif21 #31HariDesemberProduktif #dp21_day28 #writingcommunity #ruangbelajar #challengemenulis #motivasi #motivakata #katamotivasi #motivasiharian #motivasi #reminder #muhasabahdiri https://www.instagram.com/rosmalina_edelwis/p/CYAKtDqhlAy/?utm_medium=tumblr
0 notes
edelwis2793 · 2 years
Photo
Tumblr media
Ibu Kok Malas Belajar Banyak orang beranggapan bahwa setelah jadi ibu rumah tangga yang punya segudang aktivitas dan beban pikiran tidak bisa mengembangkan potensi dengan terus meningkatkan pengetahuan juga skill. Memang untuk mengenyam pendidikan itu butuh modal, terutama biaya dan waktu. Dua hal itu yang menjadikan seorang ibu terasa terkekang tidak bisa berkembang dan bertahan di titik itu saja. Padahal nyatanya sekarang banyak banget kelas daring yang tersedia. Ada yang berbayar, pun ada yang cuma-cuma. Tidak sedikit yang mau berbagi tentang tema tertentu. Ini merupakan kesempatan emas untuk ibu agar tetap bisa terus belajar bukan? Tidak wajib hadir di tempat, bisa juga kita baca materinya disela-sela waktu istirahat. Menjadi alasan ibu-ibu suka ikut grup kelas daring. Lewat acara itu akan ada banyak wawasan yang bisa memperluas pemahaman kita maupun ilmu baru yang bisa kita terapkan. Meskipun memang paling asik adalah kelas offline ya, ilmunya lebih dapet namun jika ada yang bisa dilakukan bersamaan agar efektif kenapa tidak? Pendidikan seorang ibu itu tidak berbatas waktu, bahkan sepanjang hayat dia akan terus belajar, terlebih ibu adalah madrasah pertama untuk anaknya. Tidak hanya saat anak baru lahir, bahkan yang sudah berumahtangga pun belajar dari ibunya. Salam semangat @rosmalina_edelwis #komunitasmenulismuslimahindonesia #kammi #desemberproduktif21 #31HariDesemberProduktif #dp21_day27 #writingcommunity #ruangbelajar #challengemenulis #motivasi #motivakata #katamotivasi #motivasiharian #motivasi #reminder #muhasabahdiri https://www.instagram.com/p/CYADJsUBX8P/?utm_medium=tumblr
0 notes
edelwis2793 · 2 years
Photo
Tumblr media
Tatkala fajar sudah datang terkadang kita mengeluh sudah pagi lagi, yang artinya kembali lagi dengan rutinitas yang menyibukkan. Namun, saat senja kembali hadir kita merasa bahagia karena waktu istirahat tak lama lagi akan kita dapatkan. Dulu waktu masih belum menjabat status jadi ibu maupun istri, fajar dan senja tidak ada hal yang memberatkan bahkan sama sama tetap bersantai. Namun itu bertahan hingga saat sudah berganti status, karena artinya kita dipaksa mandiri dan punya tanggung jawab untuk mengurus diri sendiri ditambah dengan ladang pahala yang bisa kita manfaatkan dengan melayani suami. Fajar punya sifat yang hangat untuk menyemangati hidup sebab hidup tanpa semangat apa artinya. Seperti makna dari Arka anakku yang pertama. Arka dalam bahasa sansekerta, artinya menuju matahari. Dalam bahasa jawa, artinya matahari, surya, penerang keluarga. Harapanku semoga sama seperti artinya dan bukan membawa panas yang tak terkendali. Senja punya sifat dingin untuk merelaksasikan tubuh setelah seharian beraktivitas. Kita butuh istirahat dan mengisi jiwa dengan perbanyak mendekatkan kepada Sang Pencipta. Kita tentu ingat bahwa Allah menciptakan senja dan malam untuk mengingatkan kita bahwa tubuh ini juga harus rehat. Menjaga semangat itu perlu, tapi kestabilan kesehatan fisik dan batin itu sangat wajib di jaga. Keep smile 😊 Salam, @rosmalina_edelwis #komunitasmenulismuslimahindonesia #kammi #desemberproduktif21 #31HariDesemberProduktif #dp21_day26 #writingcommunity #ruangbelajar #challengemenulis #motivasi #motivakata #katamotivasi #motivasiharian #motivasi #reminder #muhasabahdiri https://www.instagram.com/p/CX-wUdGvZcu/?utm_medium=tumblr
1 note · View note
edelwis2793 · 2 years
Photo
Tumblr media
Menapak Bumi Menatap Langit Jika langit ibarat tingginya impian, dan bumi ibarat tempat berpijak. Maka apakah kita tetap akan mau bermimpi karena begitu jauh jaraknya bumi dan langit? Tahukah ada milyander Jepang maupun Amerika Serikat sudah ramai dibicarakan karena rencananya untuk bertamasya ke luar angkasa. Saat kita masih berharap berlibur ke Disney land, banyak orang yang sudah punya langkah untuk terbang melintasi bumi. Takut bermimpi adalah hal yang disayangkan, karena sesungguhnya sangat mudah bagi-Nya untuk mewujudkannya. Tinggal bagaimana kita raih ridho-Nya. Saat kita merasa kecil karena tidak punya apa-apa itu normal, tapi semua hal yang besar berawal dari hal yang kecil. Ah dia lahir dari keluarga yang terlanjur kaya, apa-apa mudah, buat ngapain aja tidak perlu mikir lama. Dia langit sedangkan kita bumi. Percayalah ini hanyalah masalah dari sisi mana kita memandangnya. Ada suatu titik dimana orang yang kita irikan, memiliki perasaan ingin menjadi diri kita. Langit dan bumi hanyalah nama tempat. Sibuk melihat orang lain hanyalah menghabiskan waktu. Akan lebih baik jika sibuk memperbaiki diri dengan menapak kaki sendiri. Salam @rosmalina_edelwis #komunitasmenulismuslimahindonesia #kammi #desemberproduktif21 #31HariDesemberProduktif #dp21_day23 #writingcommunity #ruangbelajar #challengemenulis #motivasi #motivakata #katamotivasi #motivasiharian #motivasi #reminder #muhasabahdiri https://www.instagram.com/p/CX0d6qOPjUm/?utm_medium=tumblr
0 notes
edelwis2793 · 2 years
Photo
Tumblr media
Kawan Rasa Keluarga Bersyukur hidup di Indonesia, senyum sapa salam membudaya. Bahkan diajarkan balita. Hormat terhadap orang yang lebih tua adalah sesuatu yang jadi juara. Sikap saling tolong menolong menjadi ciri khas gotong royong masyarakat Indonesia yang menjadikan kita tanpa perlu takut menepi, karena di manapun ada rasa keluarga dekat sendiri. Ada hal yang membuat perkawanan menjadi tidak sehat, saat rasa tidak enak untuk menolak segala permintaan yang menjadikan sikap menggampangkan orang lain sehingga minim rasa hormat. Sama dengan saat kita mencoba membuka usaha, adanya dorongan dan dukungan orang terdekat penting adanya. Tetapi jika yang seharusnya membantu mengembangkan, malah meminta diskon, bonus ataupun hutang tak terbatas waktu akan menyebabkan hancurnya bisnis. Mungkin ini yang menyebabkan banyak yang membuka usaha di tempat yang jauh dari rumah, di tempat yang jarang mengenalnya. Membeli dagangan kawan tidak rugi kok, pun jika lebih mahal itupun tidak mengurangi rejeki kita, bahkan akan mempererat tali silaturahmi. Salam @rosmalina_edelwis #komunitasmenulismuslimahindonesia #kammi #desemberproduktif21 #31HariDesemberProduktif #dp21_day21 #writingcommunity #ruangbelajar #challengemenulis #motivasi #motivakata #katamotivasi #motivasiharian #motivasi #reminder #muhasabahdiri https://www.instagram.com/p/CXvUkbPvpzj/?utm_medium=tumblr
0 notes
edelwis2793 · 2 years
Photo
Tumblr media
Berjuta Jalan Mengenalnya Apakah engkau berpedoman bahwa punya pasangan sebelum menikah adalah hal yang merugikan? Atau berprinsip setidaknya kita harus menjalin hubungan dulu supaya mengenal satu sama lain agar tidak menyesal nantinya? Mungkin dulu karena merasa ada yang memperhatikan menjadikan betah punya pasangan, tetapi sekarang hal itu dirasa sebagai hal yang sia-sia. Karena banyak hal yang terlewati karena waktu habis untuk drama percintaan. Terlebih sampai bertahun-tahun lamanya. Bayangkan saja jika biaya selama itu di kumpulkan akan dapat berapa banyak? Sebagai manusia, memiliki rasa sayang adalah fitrah. Akan tetapi menghargai kehormatan orang lain ini wajib hukumnya. Banyak yang menyalahgunakan status pacaran untuk menghalalkan hubungan yang belum waktunya. Jika ada yang berpedoman bahwa, saat berpacaran adalah waktu untuk mengenal pasangan, nyatanya banyak yang berubah saat sudah sah menjadi pasangan resminya. Sedangkan tanpa status pacaran pun kita bisa mengetahui karakter orang lain bahkan tanpa ada sandiwara. Banyak pernikahan hasil persahabatan. Tak menutup kemungkinan akan menjadi pasangan yang berbahagia. Memang lamanya kita mengenali tidak menjamin orang itu baik, tetapi akan lebih lama jika kita memintanya berubah dari sebelumnya kecuali memang Allah menghendaki. Mengenali pasangan sebelum menikah itu perlu, tapi menjalin hubungan tanpa status yang jelas dan sah adalah kerugian bagi semua pihaknya. Jadi menurut mu no couple before married itu bagaimana? Salam @rosmalina_edelwis #komunitasmenulismuslimahindonesia #kammi #desemberproduktif21 #31HariDesemberProduktif #dp21_day20 #writingcommunity #ruangbelajar #challengemenulis #motivasi #motivakata #katamotivasi #motivasiharian #motivasi #reminder #muhasabahdiri https://www.instagram.com/p/CXtuAnIBxGd/?utm_medium=tumblr
0 notes
edelwis2793 · 2 years
Photo
Tumblr media
Sebuah Titik Untuk Melaju Lebih Jauh Untukmu yang sedang merasa tak berdaya, tak tahu harus melakukan apa, atau pun sedang terpojokkan. Sesak maupun lemas tak berdaya bisa jadi menimpa. Tak ada yang merencanakan akan merasakan titik terendah dalam usahanya. Segala usaha tentu saja berharap akan mengalami peningkatan, tetapi Allah pasti punya rencana agar kita semakin kuat, kokoh dan tahu bagaimana menghadapi masalah yakni lewat cara yang beragam. Sebuah kondisi yang Allah inginkan kita lebih mendekatkan diri kepada-Nya, memasrahkan segalanya dan memulai untuk kembali meraih tujuan yang sama dengan cara yang lebih baik lagi. Titik terendah bisa menjadi refleksi kesalahan maupun hal baik yang telah terlewati. Disaat yang sama kita bisa rehat sejenak, mengumpulkan amunisi berupa ide, strategi maupun tenaga agar bisa melompat lebih jauh lagi. Anggap saja saat ini adalah batu loncatan untuk meraih kesuksesan. Sebagaimana Rasulullah menerangkan dalam hadits yang artinya, ”Sesungguhnya Allah suka kepada hamba yang berkarya dan terampil (profesional atau ahli). Barangsiapa bersusah payah mencari nafkah untuk keluarganya maka dia serupa dengan seorang mujahid di jalan Allah.” (HR. Ahmad). Salam @rosmalina_edelwis #komunitasmenulismuslimahindonesia #kammi #desemberproduktif21 #31HariDesemberProduktif #dp21_day19 #writingcommunity #ruangbelajar #challengemenulis #motivasi #motivakata #katamotivasi #motivasiharian #motivasi #reminder #muhasabahdiri #semangatpagi #morningvibes #mondaymotivation https://www.instagram.com/p/CXrkYTdBiNm/?utm_medium=tumblr
0 notes
edelwis2793 · 2 years
Photo
Tumblr media
Mengagumi Sebagian dari Iman Cantik adalah sebuah predikat untuk sesuatu yang sedap dipandang dan menyenangkan untuk dimiliki. Jika ada istilah cantik hanya untuk ciptaan Allah yang disebut wanita, maka sesungguhnya akan ada masa dimana dia akan pudar kecantikannya. Ada versi cantik yang memandang segala ciptaan Allah adalah bentuk cantik yang sesungguhnya. Karena Allah menciptakan tentu dengan sebaik-baiknya. Dari hal sangat kecil hingga yang sangat besar seperti matahari pun sebuah kecantikan. Mengagumi ciptaan dari Sang Maha Indah merupakan perwujudan dari iman kepada Sang Pencipta. Bahwa ada kekuatan diluar kemampuan kita yang mampu merancang segala sesuatunya dengan begitu sempurna. Sehingga terjauhkan dari rasa sombong sebagai makhluk. Salam @rosmalina_edelwis #komunitasmenulismuslimahindonesia #kammi #desemberproduktif21 #31HariDesemberProduktif #dp21_day18 #writingcommunity #ruangbelajar #challengemenulis #motivasi #motivakata #katamotivasi #motivasiharian #motivasi #reminder #muhasabahdiri https://www.instagram.com/p/CXneHiuPnwd/?utm_medium=tumblr
0 notes
edelwis2793 · 2 years
Photo
Tumblr media
Catatan Takdir Kita tak pernah tahu nasib kita ke depannya. Harapannya sih baik dan perlindungan-Nya selalu ada untuk kita, karena kita adalah makhluk-Nya yang lemah, yang apa pun kehendak-Nya akan terjadi. Layaknya sehelai daun yang terlepas dari pohon. Akan ada banyak cara yang kemungkinan menghampirinya. Entah sudah menguning baru jatuh dengan sendirinya, sudah menguning tapi sudah tertiup angin, atau masih hijau tapi sudah dipangkas, bahkan masih kecil sudah dipetik. Kita pun bisa kembali kepada-Nya kapan pun dengan kondisi bagaimana pun kita tak yakin adanya. Memang Allah sudah menggariskan takdir kita, namun setidaknya semua yang kita usahakan merupakan bekal menghadapi kapan gugurnya sehelai daun milik kita 'di sana' beserta kehidupan setelahnya. Salam @rosmalina_edelwis #komunitasmenulismuslimahindonesia #kammi #desemberproduktif21 #31HariDesemberProduktif #dp21_day17 #writingcommunity #ruangbelajar #challengemenulis #motivasi #motivakata #katamotivasi #motivasiharian #motivasi #reminder #muhasabahdiri https://www.instagram.com/p/CXk4TL8PgkD/?utm_medium=tumblr
0 notes
edelwis2793 · 2 years
Photo
Tumblr media
Kisah Selembar Kertas Kosong Mengalami keraguan untuk menuliskan mimpimu di lembar kosong untuk periode tahun depan sebab harapanmu belum terwujud di tahun ini, merupakan suatu tanda bahwa engkau tidak begitu percaya bahwa ada Sang Pengabul Doa. Tulislah di lembar kosong itu, daftar apa saja yang kamu harapkan dengan informasi detil tambahan, baik harganya, untuk siapa, spesifikasinya, kalau perlu target waktunya. Tugas kita selanjutnya adalah merajut langkah agar bisa mendekatkan dengan impian kita. Ibarat kata anak, kita punya lembar kosong. Apa yang kita dan bagaimana kita mengusahakannya adalah ikhtiar kita. Jika Allah punya rencana lain, maka itu keputusan Allah. Lembar kosong itu bisa menjadi salinan dari kita atau bahkan lebih baik dan lebih berwarna dari kita. Lembaran kosong itu juga bisa jadi lukisan bernilai tinggi, maupun terbang tanpa arah di tempat pembuangan akhir. Nasib lembaran kosong itu bergantung dari cara kita memperlakukannya, dia bisa jadi jalur untuk mewujudkan apa yang kita mau. Salam, @rosmalina_edelwis #komunitasmenulismuslimahindonesia #kammi #desemberproduktif21 #31HariDesemberProduktif #dp21_day16 #writingcommunity #ruangbelajar #challengemenulis https://www.instagram.com/p/CXiBhp1hEi4/?utm_medium=tumblr
0 notes
edelwis2793 · 2 years
Photo
Tumblr media
Jalani Saja Patah hati sangat mudah hadir pada seseorang yang memiliki mimpi tapi dia tidak siap dengan segala hasilnya. Hal yang menjadi pertanyaan adalah sudah berapa kali dia berjalan dengan berproses meraih mimpinya? Pada aturan 10.000 jam yang dipopulerkan oleh penulis Malcolm Gladwell dalam bukunya Outliers. Konsep 10.000 jam intinya adalah harus melakukan praktik selama 10 ribu jam agar bisa mencapai level mastery dan peak performance. Semakin lama kita bisa memahami bahwa sebuah hasil melalui berbagai proses yang panjangnya berbeda-beda. Semakin banyak kita berproses maka harapannya kian membaik, entah dari cara kita menyelesaikannya maupun dari cara kita bersikap. Jika di awal kita merasa berat menyelesaikan prosesnya, seiring jalannya waktu akan menyadari dan menerimanya. Tubuh seolah-olah terbiasa dengan hal yang berat. Hingga akhirnya Allah akan menjawab doa-doa kita di waktu yang semestinya. #komunitasmenulismuslimahindonesia #kammi #desemberproduktif21 #31HariDesemberProduktif #dp21_day15 #writingcommunity #ruangbelajar #challengemenulis #motivasi #motivakata #katamotivasi #motivasiharian #motivasi #reminder https://www.instagram.com/p/CXfewQkhMnL/?utm_medium=tumblr
0 notes
edelwis2793 · 2 years
Photo
Tumblr media
Hati-Hati dengan Hati Kata siapa orang yang udah berusia, bukan anak-anak atau remaja lagi, yang pemikirannya lebih matang tidak bisa sakit hati? Maka bukan berarti sudah berkeluarga lebih kuat mentalnya dan lebih mampu mengendalikan emosi. Akan tetapi pada realitanya, semakin tua guncangan semakin kuat. Retakan demi retakan jika tidak segera di tambal, lama-kelamaan dapat menyebabkan hancurnya tembok yang kokoh. Gesekan dalam bersosialisasi adalah lumrah. Kita bisa saja menganggap angin lalu tetapi tidak semuanya seperti itu. Guyonan atau pertanyaan sepele bisa jadi biang masalah saat itu meretakkan hati lawan bicara. Pun pada saat meminta saran kondisi lingkungan sedang tidak baik, menyalahkan atau menanyakan yang tidak perlu adalah hal yang bisa remuk hubungan anda. Jika ada pepatah lidah tak bertulang yang mana dia lebih kuat dibandingkan dengan tanganmu. Dengan kekuatan suara bisa meruntuhkan tembok yang sangat kokoh. Sesungguhnya membangun hubungan yang baik tapi untuk menggugurkannya sangatlah mudah. Pun untuk memperbaiki relasi yang terlanjur ambyar ini tak mampu kembali halus seperti sedia kala. Salam @rosmalina_edelwis #komunitasmenulismuslimahindonesia #kammi #desemberproduktif21 #31HariDesemberProduktif #dp21_day13 #writingcommunity #ruangbelajar #challengemenulis #motivasi #motivakata #katamotivasi #motivasiharian #motivasi https://www.instagram.com/p/CXaGjMpBa4p/?utm_medium=tumblr
0 notes
edelwis2793 · 2 years
Photo
Tumblr media
Be Special One Janganlah terlalu terobsesi berkeinginan menjadi bunga di taman. Sebab banyak orang bisa menikmati keindahannya, yang siapapun bisa memetiknya dengan leluasa, bahkan bebas untuk menginjakkan kaki di atasnya. Bukankah setiap wanita berhak menerima perlakuan baik dari satu orang spesial yang mendedikasikan hidupnya untuk memelihara juga merawatnya? Dia membiarkan bunga itu tumbuh di tempat khusus, diberi pupuk yang menyuburkan, ditambahkan segala hal yang dibutuhkan demi berkembangnya sang bunga. Aku percaya bunga di taman sana juga punya peran untuk memperindah dunia, tetapi tak semua bunga berhak di nikmati semua orang. Ada pula harga yang dibayarkan untuk bunga yang bernilai tinggi. Salam, @rosmalina_edelwis #komunitasmenulismuslimahindonesia #kammi #desemberproduktif21 #31HariDesemberProduktif #dp21_day12 #writingcommunity #ruangbelajar #challengemenulis #motivasi #motivakata #katamotivasi #motivasiharian #motivasi #bunga #tamanbunga #flowers https://www.instagram.com/p/CXXbtXOhtXg/?utm_medium=tumblr
0 notes