Tumgik
#ceritafita
warnawarnilangit · 4 years
Text
Mensyukuri Nikmat Sehat
Beberapa hari ini bapak sedang kurang fit sehingga perlu minum obat. Saya yang jarang minum obat pun agak bingung dengan aturan minum obat 8 jam sekali, sebelum makan atau sesudah makan. Saat itu terlintas dalam hati, masyaallah nikmat sehat itu luar biasa ya.. tanpa perlu memikirkan kapan jadwal minum obat :D. Doakan Bapak lekas sehat yaa..
.
Malam ini saya juga merenung kembali ketika sedang menesteskan obat mata. Alhamdulillah ala kulli hal, yang sakit hanya mata sebelah kiri, bukan keduanya. Alhamdulillah kemarin masih bisa beraktivitas biasa, meskipun kadang nyeri. Alhamdulillah, hari ini sudah tidak timbul nyeri meskipun masih merah. Alhamdulillah puluhan tahun hidup sepertinya baru kali ini harus pakai obat mata..
.
Dengan dua kondisi diatas, semoga setelah ini Fita jadi lebih banyak bersyukur yaa.. Syukur yang ikhlas dari hati, diucapkan dengan lisan dan diwujudkan dengan menambah amal kebaikan.
.
Oh iya, satu lagii.. Alhamdulillah bersyukur dikelilingi orang baik. Konsultasi online beli obat online :). Semangat berlomba menjadi pribadi yang lebih baik karena Allah.
Tumblr media
04/10/2020
2 notes · View notes
Photo
Tumblr media
#Repost @fitarisss • • • • • • Taman Terbuka Hijau Cilacap I 💜 U . . #ceritafita #instaphotos #hijabers #hijabku #hijabcantikhits #hijabtravellerindo #hijabtrends #hijablove #hijabku #modelhijabindo #modernhijabstyle #ootdhijabstyledaily #ootdhijabindonesia #ootdstyle #ootdhijab_story #stylehijabmodern #stylefashion #cilacap #cilacaphitz #cilacapkeren #cilacap_kekinian #cilacapvisit #cilacapkekinianbanget #cilacapbanget #cilacap_explore #instacilacap #pesonacilacap #dolancilacap https://www.instagram.com/p/B7XomwwpDBR/?igshid=1vojsuxc32qmf
0 notes
warnawarnilangit · 4 years
Text
Watch "Menerobos Gelap" on YouTube
Mohon maaf, sampai sekarang saya masih sobat padi.. :)
Berharap tidak terlalu menjadi candu karena mimpi yang tidak bisa berjalan bersama dengan musik itu masih terus saya usahakan.
Tapi tidak bisa dipungkiri, lirik-lirik lagu padi pernah mengisi hari-hari saya dan tidak jarang membawa hikmah bagi saya.
Kepada teman-teman yang mencari inspirasi dari musik, coba dengarkan lagu padi. Insyaallah akan banyak kamu temui kalimat positif disana.
Oh iya, saya pernah mendengar wawancara yg narasumbernya Fadly padi. Beliau menyampaikan bahwa ada peraturan tak tertulis di dalam band ini yakni setiap lagunya harus terselip satu nasehat, meskipun nasehat itu bukan inti dari lirik lagu.
Saat saya kemarin sembunyi beberapa Hari, lirik lagu "Hitam" pun pernah muncul dan mengajak untuk sadar kembali.
Oke itu saja curhat saya hari ini. Doakan saya tidak kecanduan ini ya.. 😆☺️.
16 Agustus 2020
Masih sobat Padi
youtube
2 notes · View notes
warnawarnilangit · 4 years
Text
Semester lalu mengawali dengan biasa saja, namun ditengah berubah jadi tidak biasa gara-gara corona. Maka semester ini memulai dengan bersiap untuk ketidak biasaan ini. Membayangkan bagaimana Pengantar Akuntansi yang dalam kondisi normal saja agak sulit diajarkan, bagaimana dengan saat daring begini?
Apakah kuota internet mereka cukup aman jika lewat zoom dll? Apakah di daerah mereka sinyalnya cukup mendukung?
Matakuliah sebelumnya, kuliah tamu lewat Google meet, signal saya saja tidak kuat. Saat ini saya cukup lancar sih kalau menyimak zoom dan Google meet. Tapi mereka gmn? Saat uts dengan google form, banyak yang tidak bisa akses...
Qadarullah, ala kulli hal.. pertemuan 2 kelas hari ini cukup menyenangkan. Semoga menyenangkan terus sampai akhir... :)
Semangat berjuang untuk jadi pendidik yang lebih baik Fita.. 💙
28/09/2020
1 note · View note
warnawarnilangit · 4 years
Text
Kembali Pada-Nya
[13/01, 11:47 am] Saya : Dek xxx ya...
[13/01, 6:43 pm] Mfs xxx : Kak xxx nya udah meninggal kak 😭😭
[13/01, 6:44 pm] Mfs xxx : 1 agustus 2019 kemaren meninggal nya
---
Innalillahi wainna ilaihi roji'un
Allahummaghfirlaha warhamha wa'afiha wa'fu'anha
Masih berkaca-kaca saat menulis ini.
18 Juni 2018. Kenal dengannya melalui Facebook. Dia meminta bergabung dalam grup FB Marfan Sindrom Indonesia. Saya sebagai admin pun mencoba menghubungi secara personal untuk mengkonfirmasi tentang Marfan sindrom. Dia baru didiagnosis Marfan Maret 2018. Beberapa hari kami ngobrol melalui messanger FB karena belum ada WA.
19 September 2018. Ada chat lagi darinya mengabarkan kalau dia sudah ada WA. Akhirnya saya masukkan grup WA Marfan. Alhamdulillah dia bisa sharing disana.
16 Januari 2019. Kami chatting WA lagi terkait dia yang diterima ASN. Alhamdulillah
21 Juni 2019. Dia chat FB untuk meminta nomer Hp saya lagi.
25 Juni 2019. Dia chat WA menanyakan tentang keluhannya pada jantung. Saya jawab sepengetahuan saya. Esoknya saya agak slow response. Akhirnya kami kembali ngobrol di grup.
3-4 Juli 2019. Dia bertanya tentang biaya ECHO. Tidak terjadi obrolan panjang saat itu.
11 Juli 2019. Saya balas statusnya yang lucu.
12 Januari 2020 . Ada pemberitahuan nomernya bergabung di telegram. Saya chat, "Assalamu'alaikum"
13 Januari 2020. Saya menanyakan kabar tapi jawabnya ini adeknya. Kemudian saya chat wa. Dan sore hari ada balasan seperti yang saya copas diatas.
---
Belum pernah bertemu dan hanya sebatas itulah interaksi kami. Tapi saya merasa kehilangan. Semoga Allah tempatkan di tempat yang terbaik. Insyaallah akan bertemu di syurga ya nanti...
Gresik, 14 Januari 2020
Supporter Marfan Sindrom
Nb: Bagi yang ingin tau tentang Marfan sindrom bisa menghubungi saya.
4 notes · View notes
warnawarnilangit · 4 years
Text
Tumblr media
11 Januari 2020
Saat menuliskan tanggal di buku, Aku baru sadar hari ini tanggal 11 Januari
Kubisikkan padamu, "Eh hari ini 11 Januari"
Bersamaan kita bersenandung lirih, "Sebelas januari bertemu..."
Kemudian kita tersenyum bersama
Kamu yang luar biasa, yang tidak ada beda kegiatan antara sekarang dan jaman mahasiswa
Ingatanku pun menerawang, ternyata meskipun kita berdua dalam jarak namun tetap saling mengingat
Ketika Aku berdiskusi dengan temanku dan temanku, Aku mengingat dirimu
Ketika Kamu berdiskusi dengan temanmu, kamu pun mengingatku
Ternyata Kita saling mengingat dalam hal yang sama
Aku berdoa, semoga kita bisa melewati masa-masa ini dengan baik. Begitupun juga mereka
Gresik, 11 Januari 2020
4 notes · View notes
warnawarnilangit · 4 years
Text
Sejujurnya saya ingin memasang profil WA saya dengan gambar yang sama dengan Bapak F******l , tapi saya belum cukup berani hihi.
Semoga pilkada kali membawa kepada pemimpin yang lebih baik, yang membawa rakyatnya menjadi lebih beriman dan lebih sejahtera.
Semoga pilkada berjalan lancar dan tidak memperparah pandemi. Aaamiiin
17 November 2020
Tumblr media Tumblr media
0 notes
warnawarnilangit · 4 years
Text
22 Oktober 2020
Tumblr media
Ini adalah status wa salah satu musyrifah tempat saya setoran. Malam ini saya sedang kejar setoran hafalan untuk besok pagi.. akibat lalai beberapa hari, akhirnya ya begini. Alhamdulillah begadang kali ini bermanfaat...
Kali ini saya ingin bercerita tentang apa yang saya inginkan.. jalan-jalan. Seorang yang jarang bepergian dan berpetulang ini sebenarnya juga pengen keluar rumah yang agak jauh dengan agenda murni jalan-jalan. Mari kita daftar yaa...
1. Jalan- jalan ke tempat yang bisa melihat benda langit dengan baik.. ke Boscha.. ke laut yang bisa menikmati hamparan langit.. atau ke gunung yang membuat jarak ke langit bisa lebih dekat (sedikit).
2. Ingin menikmati hutan atau taman yang hijau di waktu pagi atau waktu gerimis. Masyaallah suasananya khusyuk banget pasti... Terus ikut main-main saat hujan atau gerimis.. dudududu
3. Berhubung tadi lihat suasana autumn, jadi pengen juga lah.. musim semi dan musim gugur sepertinya seru... Kalau musim salju, saya rasa Saya tidak akan tahan dinginnya.
4. Ke tempat yang sepi.. yang bisa duduk dengan nyaman sambil merenung tentang kehidupan. Melepaskan penat dan juga merapal doa.
5. Tidak ketinggalan, bukan perjalanan biasa, cita cita yang perlu ditingkatkan doa dan ikhtiarnya, yakni ke Makkah dan Madinah. Apa kabar doa? Apa kabar tekad? Apa kabar tabungan? Apa kabar kesiapan fisik? Apa kabar persiapan jiwa? Mari kembali fokus Fit.. :)
Okey.. mari Kita lanjutkan mengeja ayat-ayat-Nya. Jangan bolos lagi Fita.. :D
0 notes
warnawarnilangit · 4 years
Text
Nasehat Kematian
Menutup hari dengan baik, ternyata tidak selalu membawa pada awal hari yang baik. Astaghfirullah.. begitulah kondisi saya hari ini.
Alhamdulillah, saat siang hari saya berusaha kembali fokus. Alhamdulillah beberapa jam setelahnya bisa mengisi waktu yang tersisa dengan cukup baik setelah merugi di pagi hari.
Barang kali kabar duka siang tadi menjadi pengingat bagi saya bahwa ada maut yang sedang mengintai. Yang bisa datang kapan saja, tidak bisa ditunda dan tidak bisa ditolak.
Kabar tersebut berasal dari salah satu mahasiswa yang saya ajar dan juga sebenarnya bimbingan skripsi dengan saya. Innalillahi wainna ilaihi roji'un. Allahummaghfirlahu warhamhu wa'afihi. Kematian yang mendadak, tanpa sakit, Allah memanggilnya dengan perantara tersetrum kabel besar di depan rumah.. Qadarullah.
Sore dan malam tadi saat mengajar, saya mengajak mahasiswa yang saya ajar, yang juga adik tingkatnya, untuk ikut mendoakan. Saya juga mengingatkan diri pribadi dan mereka bahwa kita semua juga pasti menyusul. Semoga kita semua husnul khotimah.
05/10/2020
0 notes
warnawarnilangit · 4 years
Text
Hubungan yang baik akan membuat hidup lebih bahagia dan sehat.
- penelitian Dr. Robert K, webinar bersama Dr. Catur tadi siang.
Bismillah, mari kita mengusahakannya karena ini juga sesuai dengan ketentuan Islam . Mengisi tangki kebahagiaan.
Bimbing kami terus ya Allah. Jangan tinggalkan kami walaupun sekejap saja.
Tumblr media
26/09/2020
0 notes
warnawarnilangit · 4 years
Text
Doa : Ngelilir
Sejak Ramadhan kemarin saya penasaran dengan apa tujuan Allah membangunkan saya lebih awal. Ya, Ramadhan kemarin sepertinya menjadi permulaan. Biasanya saat Ramadhan saya bangun cukup mepet untuk sahur dan qiyamul lail, tapi tahun ini beda.
Ternyata Allah tidak berhenti membangunkan saya saat Ramadhan saja, hinggal akhir tahun pun saya bisa bangun awal meski tanpa alarm. Saat saya futur atau setelah saya futur Allah masih membangunkan saya. Ya saya terkadang masih bertanya-tanya, ada apakah setelah ini sehingga Allah ingin menguatkan saya?
Akhirnya saya teringat sesuatu. Saya pernah berdoa atau berkeinginan agar bisa bangun awal, ngelilir jika tidur awal. Sejak kecil hingga kuliah, saya bukan tipe yang bisa bangun dini hari untuk belajar. Kalau sudah tidur akan sulit bangun kecuali sudah mendekati waktu subuh.
Ternyata, Allah mengabulkan doa saya. Hari-hari ini ketika saya tidur awal atau terkadang sangat awal, Allah bangunkan saya saat dini hari. Alhamdulillah.. meskipun terkadang saya masih kurang tepat menyikapinya, tapi saya juga pernah mengisinya dengan baik, misalkan dengan membaca buku dan kali ini saya menulis disini.
Alhamdulillah, sebuah nikmat yang saya syukuri. Semoga hari hari berikutnya saya bisa lebih bijak memanfaatkan waktu-waktu yang rasanya tenang ini.
Alhamdulillah, Allah penuhi permintaan sederhana saya. Semoga menjadi pengingat untuk selalu meminta, berharap pada-Nya meski untuk hal yang sederhana.
Rumah, 2 Muharram 1442 H
01.25 wib
0 notes