Tumgik
riskifauziah · 1 month
Text
Tumblr media
0 notes
riskifauziah · 1 month
Text
membangun dan menjalani relasi istimewa dengan seseorang yang “mature enough” sangat menenangkan yaa.
aku lebih banyak mensyukuri hal-hal kecil, membagi waktu sibukku dengannya—dan ia pun melakukan hal yang sama.
dijauhnya jarak kita saat ini—aku hanya ingin menjaga percayamu.
ya Tuhan, ucapkan terimakasihku pada siapapun yang pernah mengecewakanku dulu. karena jika tidak melewati itu, aku tidak akan sampai pada seseorang yang fit in denganku—aku telah menemukan jawabannya kini.
kamu jawabannya. terimakasih telah menunjukkan arah kemana kita akan melangkah. mari bahagia, tertawa, dan menghadapi banyak hal baik lagi bersama!
#you
6 notes · View notes
riskifauziah · 1 month
Text
i am grateful for founding you in our level up. thankyou for being real, patience, wise and loving me up to now, my man🤍
kita usahakan punya pasangan yang mau belajar dan tumbuh bersama itu.
bukan yang; "aku emang begini orangnya".
kita usahakan juga bangun hubungan yang setara itu.
bukan hanya mengikuti kemauan masing-masing.
254 notes · View notes
riskifauziah · 3 months
Text
menang!
alhamdulillaah mahabaik Allah menjauhkanku dari orang-orang yang jahat dan berniat jahat.
aku telah sampai pada satu keadaan dimana menjalani wujud dari doa itu sangat menenangkan.
menjalaninya dengan penuh perasaan menang
karena sesuai janji dari-Nya,
“setiap perbuatan jahat akan kembali kepada pemiliknya”
memang benar, luasnya ilmu agama yang dimiliki seseorang tidak dapat menentukan kebaikan, kemurnian dan akhlak orang tsb.
maka semakin yakinlah aku dengan pilihanku saat ini—bersamamu. bersama seseorang yang teguh dan tahu betul kemana kita akan melaju.
mari tetap menguatkan disaat-saat terlemah..
mari saling bercengkraman saat ada orang yang ingin membuat kita terpisah.
ya, kamu pemenangnya!🫶🏻
2 notes · View notes
riskifauziah · 6 months
Text
alhamdulillaah
no more word i could say lately except this, alhamdulillaah :)
2 notes · View notes
riskifauziah · 7 months
Text
alhamdulillaah tepat ditahun ini aku menemukanmu,
aku menemukan jawaban dari segala pertanyaanku,
aku menemukan seseorang yang tahu betul karakterku, kekuranganku, sikapku.
kamu begitu lembut, penuh tanggungjawab, berkomitmen kuat, penuh kasih sayang, sabarmu begitu luas, mampu menenangkanku.
tahun ini kami menggenap, bismillah kamulah takdirku :)
9 notes · View notes
riskifauziah · 7 months
Text
Menerima Kisahnya
Nanti, saat kamu menikah dengan seseorang, kamu tidak sedang menerima lembar buku yang kosong. Kamu akan mendapatkan seseorang yang sudah menulis begitu banyak catatan dan kisah, yang kamu baru akan benar-benar mengetahui kisahnya sesaat setelah akad terucap.
Pada kisah yang begitu menyedihkan, atau pada kisah yang begitu bahagia maka selalu siapkan hati yang lapang untuk menerimanya.
Sebab orang yang kamu nikahi adalah akumulasi dari masa kecil hingga ia dewasanya, bahkan sampai ia menemukanmu.
Tidak apa-apa, siapkan saja ilmu pernikahan dan mengelola rasa dalam berumah tangga. Kapan kamu harus menekan ego dan emosi, kapan kamu harus bersabar dulu untuk sesaat sebelum mengutarakan maksut dengan berbicara padanya.
Menerima kisah seseorang itu tidaklah mudah, terkadang ia jauh dari apa yang kamu harapkan, terkadang bahkan bertolak belakang dengan apa yang kamu bayangkan.
Sebab pernikahan itu menyatukan dan saling memperbaiki, kisah-kisah buruk dan hitam di masa lalu tidak perlu diungkap dan dibuka. Tutuplah serapat mungkin dan kubur sedalam-dalamnya, mulailah menjalani hari-hari dengan kebaikan yang penuh dengan keberkahan.
Andai kamu sedang menunggu seseorang yang datang padamu, maka siapkan ilmunya, perluas hatinya, dan mulailah melangitkan doa, agar apa yang kamu doakan senada dengan apa yang Tuhan takdirkan
Selamat malam, dariku yang tengah duduk di kereta menuju stasiun terakhir.
Gambir, 19 September 2023.
@jndmmsyhd
1K notes · View notes
riskifauziah · 9 months
Text
Terimakasih Allaah untuk selalu ada pada setiap pinta, ada pada tiap kesulitan, kesusahan, kesengsaraan, keterpurukan, kecemasan, keragu-raguan bahkan ketika aku ada diujung keputus-asaan.
Tidak ada yang menyayangiku, melindungiku, merangkulku, menenangkanku, memberikan jalan keluar selain Allah.
Terimakasih atas kebaikan dan kasih sayangMu selama ini..
Alhamdulillaaah masyaAllaah tarabakAllaah :)
5 notes · View notes
riskifauziah · 9 months
Text
Aku sedang menjalani do’a-do’aku.
Menenangkan sekali rasanya sudah sampai ditahap ini.
Segala keresahan akhirnya terjawab lunas dan tuntas.
Allah membuatku bahagia dengan rencana pun juga jawabannya.
Aku memang tidak perlu bersusah payah memikirkan akan seperti apa masa depan nantinya.
Dia sungguh Maha pemilik rencana, apapun yang telah aku sampaikan melalui do’a—telah dijawabNya sebagai bentuk hadiah kepada hambaNya yang percaya. Dan saat ini aku merasa begitu legaa :)
9 notes · View notes
riskifauziah · 9 months
Text
Ya Allah, aku berlindung kepadamu dari perkataan yang buruk, dari orang-orang yang tidak menyenangiku.
Ya Allah, anugerahkanlah orang yang membenciku dengan kebahagiaan, sehingga ia tak perlu resah melihatku bahagia.
210 notes · View notes
riskifauziah · 9 months
Text
MasyaaAllaah menenangkan :’)
hai, sayangku dimasa depan, terimakasih sudah hadir yaa. Aku siap menemani jalan panjang yg akan kita lalui.🫶🏻
Nasihat yang Tidak Populer
Untuk adik-adik di sini yang sedang memantau takdirnya akan menikah dengan siapa dengan perasaan cemas dan gelisah :
Seburuk-buruknya kamu menilai dirimu sendiri, teruslah berdoa untuk bisa mendapatkan pasangan yang terbaik - yang sebaik baiknya, nggak usah tanggung-tanggung mintanya, benar-benar yang sebaik-baiknya.  Dan aku turut mendoakan, agar jika doa itu terkabul, kamu tidak memiliki perasaan tidak layak. Kamu layak! @kurniawangunadi
2K notes · View notes
riskifauziah · 9 months
Text
Doa yang Kuat
Apa kamu pernah melihat secara kasat mata bagaimana doa yang kuat bisa membuat takdir yang terasa angan menjadi kenyataan? Aku pernah. Sampai tak habis pikir, bagaimana sebuah cerita yang tak terhubung bisa terhubung, seperti bagaimana air dan minyak bisa larut, seperti bagaimana es bisa tak mencair di panas terik. Rasanya tidak masuk akal, tapi bisa-bisanya terjadi.
Aku yang jarang berdoa ini tak bisa memungkiri keteguhan doanya. Doa ibunya, doa bapaknya, yang selaras.
"Bagaimana rasanya menjalani doa yang menjadi kenyataan?" tanyaku.
"Bahagia sekali," ujarnya tersipu malu.
762 notes · View notes
riskifauziah · 10 months
Text
Alhamdulillah
Padamu terletak takdirku.
Seseorang yang kukenal sebagai teman, namun nyatanya melalui Tuhan, kamu ditakdirkan menjadi pendampingku.
setelah banyak sekali bulan yang kulalui untuk menanti, nyatanya dengan orang terdekat aku dipasangkan.
kamu sangat menjengkelkan, aku berkali-kali bilang bahwa kamu menyebalkan.
aku benci lelaki sepertimu; berisik, terlalu banyak berbicara, aku tidak suka kebisingan.
Entah sejak kapan aku mulai luluh perlahan. mungkin semenjak kejadian itu? Atau sejak saat kamu mengajakku kesekian kalinya untuk menemanimu.
aku luluh, perasaan itu hadir. mengalir, begitu deras namun menenangkan.
gemuruhnya kencang, begitu banyak petir.
berkali-kali aku hampir dibuatnya tersambar.
namun kamu berhasil menenangkan—menguatkan.
aku kembali bertahan.
bagaimana bisa lelaki yg kubenci menjadi pasangan hidupku—yg sebentar lagi akan menjadi suamiku?
aku percaya pada kemaha baikkan Tuhan: yang memiliki kuasa membolak balikkan hati manusia.
dan hatiku—dibalikkan-Nya untuk menujumu :)
5 notes · View notes
riskifauziah · 10 months
Text
Belajarlah menanamkan sikap empati terhadap hal-hal kecil dari seseorang ketika engkau melihatnya termenung lalu menjatuhkan air mata yang tampa isak lalu dengan tanggap ia menyeka dari pipinya agar terlihat selalu baik-baik saja
Ada banyak hal yang bisa engkau lakukan saat itu ulurkan tangan lembutmu mbak/mas ada yang bisa di bantu ? jika saja ucapan itu belum mampu kau bahasakan
paling tidak rasakanlah dulu seandainya itu adalah engkau lalu empatilah dengan tindakan dan sopan santun karna itu adalah pendidikan hati yang teramat baik untukmu.
SUDUT PANDANG JILID 2
16 notes · View notes
riskifauziah · 11 months
Text
Perhatikan Langkahmu
Tindakan kecil yang kita nilai tak berarti, bisa jadi mengubah garis takdir di masa datang dengan sangat signifikan. Keputusan yang diambil, apa yang diucapkan, dan bahkan bagaimana cara kita berpikir - melihat sesuatu, ternyata menciptakan kehidupan yang amat berbeda.
Banyak sekali pilihan-pilihan yang disediakan, kadang kita mengambilnya dengan logika, kadang juga berdasar perasaan. Dan kita juga bisa menyaksikan bagaimana keputusan-keputusan yang diambil oleh orang lain - seberdampak itu baginya.
Aku belajar dari hidup orang-orang di sekitarku, bagaimana keadaan mereka saat ini dan apa keputusan yang mereka ambil di satu, dua, lima, bahkan beberapa tahun yang lalu. Khususnya karena aku mengenal mereka, menjadi saksi hidup atas perjalanan hidupnya, pernah menjadi teman diskusi saat keputusan itu dulu akan diambil. 
Kemudian satu hal lagi yang aku pelajari, kesadaran penuh bahwa tindakan-tindakan itu adalah tindakan yang dipilih, maka bagaimanapun risiko yang ada didepan, tidak pernah membuat perspektif diri kita sebagai korban. Kita adalah pemeran utama dalam pengambilan keputusan, sekaligus yang akan menjalani risikonya.
Semakin dewasa, semakin teliti dengan langkah, pilihan dan keputusan, ucapan, serta pikiran. 
428 notes · View notes
riskifauziah · 1 year
Text
Jika engkau tidak bisa menerima kekurangan oranglain, maka pastikan dirimu tidak memiliki kekurangan. Jika engkau tidak bisa menerima kesalahan oranglain, pastikan juga bahwa engkau adalah manusia yang tidak pernah berbuat salah.
-anonim-
121 notes · View notes
riskifauziah · 1 year
Text
Bismillah
hari ini aku bangun dengan perasaan bahagia, cerah sekali suasana harinya. Aku berdaya, aku kuat, aku cerdas, aku bermanfaat bagi orang banyak—khususnya orang orang terdekatku, aku juga dapat diandalkan, aku diberkahi dan selalu dilindungi oleh Allah, aku disayangi oleh orang-orang sekelilingku, dan aku bermakna.
berkali kali aku meyakinkan dan membisikkan afirmasi positif itu kedalam hati—diri sendiri. Apa yang harus aku khawatirkan? Jika Tuhan telah bersamaku. Penilaian manusia hanya angin lalu.
semangat berjuang aku & kamu! 🤍
16 notes · View notes