Tumgik
orchidque ยท 3 years
Text
Tumblr media
Pagi~pagi yg diupload snack! Curos favoritos๐Ÿ˜„
apalagi yg rasa chocolatosss #ahhhmantabb
#random#laper#snack
6 notes ยท View notes
orchidque ยท 4 years
Text
Ragu
- kata yg mewakili keriuhan isi kepala dan hati malam ini.
1 note ยท View note
orchidque ยท 4 years
Text
Salah satu do'a terindah yang kala membacanya saja hati menjadi lebih tenang.
Doa Setelah Sholat Itikharah.
ุงูŽู„ู„ู‘ูฐู‡ูู…ู‘ูŽ ุงูู†ูู‘ู‰ ุงูŽุณู’ุชูŽุฎููŠู’ุฑููƒูŽ ุจูุนูู„ู’ู…ููƒูŽ ูˆูŽุงูŽุณู’ุชูŽู‚ู’ุฏูุฑููƒูŽ ุจูู‚ูุฏู’ุฑูŽุชููƒูŽ ูˆูŽุงูŽุณู’ุฆูŽู„ููƒูŽ ู…ูู†ู’ ููŽุถู’ู„ููƒูŽ ุงู„ู’ุนูŽุธููŠู’ู…ู ููŽุงูู†ู‘ูŽูƒูŽ ุชูŽู‚ู’ุฏูุฑู ูˆูŽู„ูŽุขุงูŽู‚ู’ุฏูุฑู ูˆูŽู„ูŽุขุงูŽุนู’ู„ูŽู…ู ูˆูŽุงูŽู†ู’ุชูŽ ุนูŽู„ุงู‘ูŽู…ู ุงู„ู’ุบููŠููˆู’ุจู. ุงูŽู„ู„ู‘ูฐู‡ูู…ู‘ูŽ ุงูู†ู’ ูƒูู†ู’ุชูŽ ุชูŽุนู’ู„ูŽู…ู ุงูŽู†ู‘ูŽ ู‡ูŽุฐูŽุงุงู’ู„ุงูŽู…ู’ุฑูŽ(...)ุฎูŽูŠู’ุฑูŒู„ูู‘ู‰ู’ ููู‰ู’ ุฏููŠู’ู†ูู‰ู’ ูˆูŽู…ูŽุนูŽุงุดูู‰ู’ ููŽุงู‚ู’ุฏูุฑู’ู‡ู ู„ูู‰ู’ ูˆูŽูŠูŽุณูู‘ุฑู’ู‡ู ู„ูู‰ู’ ุซูู…ู‘ูŽ ุจูŽุงุฑููƒู’ ู„ูู‰ู’ ูููŠู’ู‡ู ูˆูŽุงูู†ู’ ูƒูู†ู’ุชูŽ ุชูŽุนู’ู„ูŽู…ู ุงูŽู†ู‘ูŽ ู‡ุฐูŽุงุงู’ู„ุงูŽู…ู’ุฑูŽุดูŽุฑู‘ูŒู„ู‘ูู‰ู’ ููู‰ู’ ุฏููŠู’ู†ูู‰ู’ ูˆูŽู…ูŽุนูŽุงุดูู‰ู’ ูˆูŽุนูŽุงู‚ูุจูŽุฉู ุงูŽู…ู’ุฑูู‰ู’ ูˆูŽุนูŽุงุฌูู„ูู‡ู ูˆูŽุขุฌูู„ูู‡ู ููŽุงุตู’ุฑููู’ู‡ู ุนูŽู†ูู‘ู‰ู’ ูˆูŽุงุตู’ุฑููู’ู†ููŠู’ ุนูŽู†ู’ู‡ู ูˆูŽุงู‚ู’ุฏูุฑู’ู‡ู ู„ููŠูŽ ุงู„ู’ุฎูŽูŠู’ุฑูŽุญูŽูŠู’ุซู ูƒูŽุงู†ูŽ ุซูู…ู‘ูŽ ุฑูŽุถูู‘ู†ูู‰ู’ ุจูู‡ู
Artinya:
"Ya Allah sesungguhnya aku memohon petunjuk dari ilmu-Mu, memohon kekuatan dari kekuasaan-Mu, dan memohon karunia-Mu yang besar, karena sesungguhnya aku tidak kuasa sedang Engkau kuasa, dan aku tidak mengetahui sedang Engkau Maha Mengetahui semua yang gaib. Ya Allah jika Engkau mengetahui bahwa urusan ini (sebut keperluanya) baik bagiku, agama dan kehidupanku, maka tetapkan dan mudahkanlah ia bagiku kemudian berkatilah aku, dan jika Engkau mengetahui bahwa urusan ini buruk bagiku, bagi agama dan kehidupanku serta akibat dari urusanku, baik untuk masa sekarang maupun untuk masa mendatang, maka hindarkanlah ia dariku dan hindarkanlah pula diriku darinya, dan tetapkanlah hal yang terbaik bagiku menurut semestinya, kemudian ridhailah aku."
152 notes ยท View notes
orchidque ยท 4 years
Text
Rindu sepertiga malam
Dasar manusia giliran hati lagi riweuhh-riweuhnya semangat banget buat ketemu disepertiga malam.
- Gitu kali yaa kalo malaikat ngomong๐Ÿคญ
0 notes
orchidque ยท 4 years
Text
Malam ini judulnya โ€œallah kangen sama hambanya yg udah lumayan lama ga ketemu di sepertiga malamโ€
-edisi melow
1 note ยท View note
orchidque ยท 4 years
Text
Diperjuangkan
Beberapa waktu yang lalu, ketika berbincang dengan seorang teman tentang sebagian perempuan yang ingin diperjuangkan oleh laki-laki dalam mendapatkannya, dia berkata,
โ€œaku ga tahu Din rasanya diperjuangkan lelaki segitunya untuk mendapatkanku, semua biasa aja, bahkan oleh suamiku sebelum kami menikah.ย 
Tapi setelah menikah, aku tahu rasanya diperjuangkan dengan segitunya oleh lelaki selain ayahku : diperjuangkan supaya aku bisa hidup layak dan tidak kekurangan, supaya aku tetap sehat, supaya aku hidup nyaman di bawah naungannya, supaya aku aman, supaya aku merasa dicintai, supaya aku menjadi perempuan yang lebih baik, supaya aku selamat. Tidak hanya agar selamat dan bahagia di dunia, tapi juga di akhirat dan setelahnya. โ€
Setelah mendengarnya, rasanya perempuan seperti kita, terutama yang belum menikah, perlu mengevaluasi lagi keinginan diperjuangkan laki-laki. Perjuangan seperti apa yang diharapkan? Sekedar perjuangan mendapatkan hati kita? Dengan kasih ini itu, ngajak kesana kemari, nggombal ini itu? Atau perjuangan yang seperti apa?
Kalau kita belum apa-apanya, rasanya kok ya malu minta diperjuangkan. Walaupun tahu logikanya demikian, pasti ada sisi perempuan yang memang ingin diperjuangkan untuk didapatkan, ya gak sih? Haha.
Katanya, laki-laki itu pejuang dan pemburu. Hanya saja, ilmu serta pengalaman yang mengarahkan pada apa dan bagaimana mereka berjuang dan berburu. Apa perjuangan memang dilakukan untuk mendapatkan kebaikan, atau sekedar kesenangan?
Kalau lihat suami sendiri dan suami-suami lain yang berjuang, rasanya gimana gitu. Ada yang pontang panting kuda bunting berupaya memenuhi nafkah untuk keluarga, ada yang berupaya mendekatkan istri sama keluarganya (ini juga bentuk perjuangan loh), ada yang berupaya mendidik istrinya yang naujubillah bandelnya, ada yang berupaya menjadi bapak luar biasa untuk anaknya yang berkebutuhan khusus, dan ada pula suami yang berupaya menyehatkan diri supaya lekas punya momongan. Masyaa Allaah gitu rasanya. suka terharu, nulis ini aja sambil berkaca-kaca.
Perjuangan dan beratnya rindu Dilan bukanlah apa - apa, meski penggemarnya pastilah banyakan Dilan.
Berdoanya semoga kita jadi istri yang bersyukur, meski syukurnya tidak bisa mengimbangi kenikmatan yang diberikan Allah berupa suami - suami yang berjuang. Iya loh itu kenikmatan, sebab ada juga suami yang enggan berjuang bahkan dalam hal paling mendasar sekalipun.
Yang belum punya suami, kalau nanti ada rejekinya semoga nanti dikasih suami yang memperjuangkanmu dalam kebaikan, menjagamu sebagai titipan berharga. Kalau takdirnya jomblo selamanya, semoga selalu dalam kesabaran dan diganti pahala tak terhingga. Peluk cium untuk jomblowati-jomblowati di jagad Tumblr.
851 notes ยท View notes
orchidque ยท 5 years
Text
Kamu tidak perlu menunjukkan kamu menarik dan punya segalanya, karena di mata orang yang tak mencintaimu, kamu tidak akan semengagumkan itu.
Dan kadang, kamu menjadi mengagumkan, karena mereka mencintaimu.
โ€“ @cindyjoviand
198 notes ยท View notes
orchidque ยท 5 years
Photo
Tumblr media
Kita tidak perlu berlebihan. Kebahagiaan ini milik kita, dan kita tidak perlu untuk memperlihatkannya kepada semua orang.
Kita tidak perlu berlebihan. Kesedihan ini milik kita, dan kita tidak perlu untuk membaginya kepada semua orang.
Kita, jadilah cukup yang saling menenangkan, yang saling melengkapi dari setiap kurang satu sama lain.
Kita, jadilah baik-baik saja. Meski dunia tak melihat kita, tak memperhatikan kita, tak memberi pujian tentang kita.
Sebab kita satu yang tak perlu lagi dibagi. Perasaan kita, cukup untuk kita nikmati berdua.
โ€”ibnufir
332 notes ยท View notes
orchidque ยท 5 years
Text
Sesederhana itukah?
Adakah seseorang yang kamu cari-cari di setiap postingan sosial mediamu. Setiap kamu memposting status, kamu menunggu seseorang untuk melihatnya. Dari begitu banyak orang yang melihat, kamu menganggapnya ia adalah satu yang paling spesial.
Kamu merasa begitu senang ketika ia melihatnya, membuat perasaanmu berbunga-bunga, membuat harapanmu semakin tumbuh, semakin banyak, dan akhirnya kamu bermain-main dengan logika dan perasaanmu sendiri.
Adakah seseorang itu. Seseorang yang diam-diam kamu sukai, teman dekatmu, atauhkah mantan kekasihmu?
Sayangnya seseorang yang spesial tidak sesederhana itu, tidak sesederhana ia yang kamu tunggu-tunggu untuk melihat postinganmu. Seseorang yang spesial tidak sebatas itu, seseorang spesial ada di kehidupan nyatamu.
Ia menyatakan, tidak sebatas memperhatikan. Ia memperjuangkan, tidak sebatas menumbuhkan harapan. Ia menghalalkan, tidak sebatas mengajak jalan.
โ€”ibnufir
570 notes ยท View notes
orchidque ยท 5 years
Text
Kita sering mengabaikan kesempatan, hanya karena mempertahankan apa yang belum sempat dan sudah tidak kita miliki.
โ€”ibnufir
150 notes ยท View notes
orchidque ยท 5 years
Text
Pilih yang nyaman atau menarik?
Dalam hal apapun, kita cenderung terbiasa memilih sesuatu bukan karena kenyamanannya, bukan karena sesuatu itu memang benar-benar kita butuhkan. Kita memilih berdasarkan apa yang paling menarik untuk kita lihat.
Memilih pakaian yang berlabel terkenal supaya terlihat berkemampuan, padahal memakai yang murahpun sudah cukup. Memakai sepatu atau sandal berhak supaya terlihat lebih tinggi, padahal yang biasa-biasa saja lebih nyaman.
Mengisi perabotan rumah supaya terlihat lebih mentereng, padahal yang sudah ada saja tidak semuanya terpakai. Memodifikasi kendaraan supaya terlihat lebih keren, padahal memakai yang seadanya keluaran pabrik lebih nyaman.
Bahkan dalam hal memilih pasanganpun, kita mencari yang instagramable, yang menjadi pusat perhatian dan disukai oleh banyak orang. Padahal belum tentu nyambung, belum tentu cara pandang dan sikapnya bisa menjadi satu frekuensi dengan kita.
Seringkali kita menginginkan lebih, padahal banyak pilihan untuk mengatakan cukup. Terlalu sibuk memikirkan penilaian orang lain, padahal hanya diri kita sendiri yang bisa merasakan.
โ€”ibnufir
251 notes ยท View notes
orchidque ยท 5 years
Text
Siapa yang paling hebat cintanya, bukanlah tentang siapa yang dapat menaklukan banyak hati. Tetapi ia yang mampu bertahan dari banyak perasaan, untuk tetap memilih satu keyakinannya.
โ€”ibnufir
259 notes ยท View notes
orchidque ยท 5 years
Text
" Nanti, jika kamu sudah benar-benar siap untuk menikah, maka carilah seorang wanita yang akan menyayangi kedua orangtuamu terlebih ibumu, temukanlah dia yang membuatmu tak pernah mampu melawan orang tua apalagi ibumu, semoga dia akan selalu mengingatkanmu agar tak pernah menyakiti hati ibumu, dan selalu ikut serta merawat dengan baik ibumu apabila beliau sudah benar-benar mencapai masa tuanya.
Nanti, jika ada seorang lelaki yang datang padamu dan memintamu pada ayahmu, maka perhatikanlah prilakunya pada kedua orantuamu, apakah akhlaknya baik dihadapan orangtuamu apalagi ibumu. Setelah kamu dapati dia begitu santun dihadapan kedua orangtuamu maka, ketika nanti dia membawa orangtuanya kehadapanmu perhatikanlah bagaimana prilakunya pada kedua orangtuanya terlebih ibunya, jika sikapnya begitu baik serta menyayangi ibunya, semoga saja dia bisa menjadi suami yang juga menyayangi dengan penuh kasih sayang dan akhlak baik." - Sebab bagi lelaki ibu tetaplah perempuan pertama yang harus tetap dihormati, dijaga dan disayangi walau dia sudah menikah nanti.
Sebab, bagi perempuan, suami adalah pengganti orangtuanya.
Harus selalu menghormati suaminya, dan harus selalu sadar diri jika dia hanya perempuan kedua setelah ibu kandung yang melahirkan suaminya.
208 notes ยท View notes
orchidque ยท 5 years
Text
Jangan berusaha untuk menjadi orang lain. Dirimu terlalu berharga untuk dilewatkan.
โ€”ibnufir
287 notes ยท View notes
orchidque ยท 5 years
Text
Ketika kita sedang disilau kan dengan dunia yg fana ini, semoga selalu diingatkan akan ada akhirat yg sedang menungguโœจ
Penyesalan Terbesar Orang Tua (source:instagram)
Di alam kubur nanti barulah para orang tua sadar. Bahwa yang mereka butuhkan selama ini hanyalah anak anak sholeh yang mendoakan, yang paham tentang agama. Dan pandai membaca Al-Qurโ€™an. Bukan anak anak dengan segudang prestasi dunia. Namun hanya jadi kebanggaan sementara dan tidak bermanfaat bagi akhirat mereka.
51 notes ยท View notes
orchidque ยท 6 years
Text
Orang yang tak seberuntung kamu dan ada dengki di hatinya, akan merasa tersakiti oleh kebahagiaan pribadimu yang kamu umbar. Memang tak salah menyebut-nyebut nikmat-Nya, terlebih bukan maksudmu menyombongkan diri. Tapi cobalah lihat sisi buruknya, kamu punya andil memupuk dengki dalam hatinya. Ada kaidah yang bilang, mencegah mudharat lebih utama daripada mengambil manfaat. Atau setidaknya, periksalah kembali, ada manfaat apa bagi orang lain dari setiap kebahagiaan yang kamu umbar itu.
โ€” Taufik Aulia
897 notes ยท View notes
orchidque ยท 6 years
Photo
Tumblr media
Lakukanlah Sholat Tahajud
Dan pada sebahagian malam hari lakukanlah sholat tahajud (sebagai suatu ibadah) tambahan bagimu; mudah-mudahan Tuhanmu mengangkat kamu ke tempat yang terpuji. (QS. Al-Israโ€™ : 79)
Ialah sholat Tahajud dimana keutamaannya mendekati sholat lima waktu. Dilakukan di sepertiga malam dengan syahdu. Ketika yang lain terlelap, kita justru bangun untuk memohon dan mengadu. Kepada Allah yang Maha Pengasih dan Maha Tahu. Karena hanya di saat ini Allah turun dan mengabulkan do'a. Di saat ini pula Allah mengampuni siapa yang meminta.
147 notes ยท View notes