Tumgik
joongin-blog · 4 years
Text
aku ingin bersama
lewati badai
menyambut pelangi
menikmati senja
dan menutup mata dibawah bintang-bintang
sekadar membuka mata
untuk melihatmu
hingga pagi menjelang
Sayang
1 note · View note
joongin-blog · 4 years
Text
seperti biasa, pertanyaan tentang menu makan untuk malam ini aku jawab dengan ‘terserah.’ jadi sekarang kita disini, di bagian selatan kampus yang sudah mulai ramai dengan tenda-tenda penjaja makanan. kita mengambil tempat disalah satu tenda yang letaknya diantara penjual angkringan dan seafood.
“biar gak susah mau milih makan apa, biar ada pilihannya.” saranmu tadi.
aku bukan tipe yang susah makan. aku hanya pemilih dan bisa makan tergantung moodku saja. tapi sekarang bukannya memilih makanan, aku malah memerhatikanmu diam-diam. aku sedang tidak ingin makan disini sejujurnya. tapi aku juga tidak tahun mau makan apa. 
dari lembaran menu yang lumayan tebal, tiba-tiba pandanganmu beralih ke aku. sial, kenapa kamu cepat sekali menentukan pesananmu? “udah? mau pesen apa? biar aku yang pesenin aja.” sudah darimana, daritadi saja yang kupandangi adalah kamu.
kalau sedang bingung mau makan apa (seperti sekarang), biasanya yang kulakukan adalah pergi di mcdonalds terdekat dan memesan paket mcspicy ukuran large dengan less lettuce dan minum lemon tea. sejujurnya tadi aku ingin menyarankan untuk makan di mcdonalds saja. tapi aku yakin 100% usulku akan ditolak karena kemarin kita baru makan disana sebagai reward karena aku berhasil menyelesaikan laporan pertanggungjawaban departemen di himpunanku. ralat, himpunan kita.
bulan pertama kita pacaran, kamu akhirnya sadar bahwa frekuensi makan mcdonaldsku diatas rata-rata orang kebanyakan. jadi kamu membuat aturan. 
“pokoknya sekarang kamu boleh makan mcd sebagai rewarding karena abis ngelakuin sesuatu aja ya. sisanya gak boleh makan kalau gak izin aku dulu. gak sehat tahu makan mcd terus.”
ya.. tapi aturanmu ada benarnya. makan mcd memang tidak sehat. positifnya, berat badanku berangsur menyusut setelah aturan itu kamu berikan.
kembali ke pesanan, “aku... hmm..” aku bingung mau pesan apa. “aku ayam bakar madu aja deh..”
jawabanku disambut dengan tatapanmu yang sedikit menghakimi.
“beneran mau makan itu?” tanyamu memastikan. pertanyaanmu hanya kujawab dengan anggukan.
“aku gak mau nyuwir-nyuwirin loh ya.” katamu lagi. ini seperti sebuah perintah tersirat untuk mengganti menu makan malamku. karena kamu tahu, porsi makanku setiap makan ayam selalu sedikit. (iya, aku tidak bisa melepaskan daging ayam dari tulangnya hingga bersih.)
“aku bingung mau pesen apa..”
“tapi kamu belum makan dari siang, kasian perut kamu kalau makan cuma sedikit.” kamu masih kekeh membujukku untuk mengganti menu.
“gakpapaa. kamu aja yang abisin, aku lagi gak mau makan.. mau yang manis-manis aja!!”
jadinya kamu pasrah. selamat, kamu dapat lauk tambahan berupa ayam dariku untuk yang kesekian kali.
“minumnya?” tanyamu lagi. aku mengecek tumbler yang kubawa dari pagi. ternyata isinya sudah habis.
“es teh manis deh.. dua?”
“dua maksudnya aku sama kamu?” kamu memastikan.
“engga ih, dua gelas buat aku sendiri!!”
“banyak banget??” katamu sewot.
“esteh manis satu mah gak cukup.” kataku dengan pembelaan.
“yang cukup satu apa?” sepertinya kamu tidak ingin kalau malam ini aku kebanyakan gula.
“kamu.” jawabku diiringi dengan tawa. 
(sepertinya kamu tidak berekspektasi bahwa aku akan menjawab demikian. terlihat dari mukamu yang mulai menunjukan semburat merah di bawah remang cahaya lampu jalan. tawaku jadi makin keras mengetahui bahwa kamu berusaha menahan senyummu untuk terkembang. jadi kamu langsung berdiri, menghampiri sang penjual dan mulai menyebutkan pesananmu dengan senyum yang sumringah.)
0 notes
joongin-blog · 4 years
Text
kalau makanan, ada satu hal yang tidak ku suka.
timun jepang.
tapi makanan kesukaanku adalah cheeseburger dari restoran cepat saji yang buka 24 jam di ujung jalan rumahku.
jadi yang kamu lakukan adalah mengambil tangkupan roti berisi daging dan keju milikku, yang kemudian satu rotinya kamu angkat, lalu kau sisihkan timun jepang yang ada di dalamnya.
"buat aku aja, sayang kalau dibuang" ucapmu saat itu.
sejak saat itu, setiap selesai menghabiskan waktu berdua, sebelum menggembalikanku ke rumah, yang kamu lakukan adalah mengarahkan mobilmu ke restoran cepat saji untuk makan cheeseburger.
menu makan mu selalu berganti, tapi aku kekeh dengan cheeseburgerku yang timun jepangnya selalu kamu ambil.
tapi itu dulu,
ㅤㅤ ㅤ
ㅤ ㅤ sebelum kamu pergi.
alih-alih mencari seseorang yang siap menampung timun jepangku, aku lebih memilih untuk mengganti menu makanku.
biarkan timun jepang dan cheeseburger ini, selalu jadi ceritaku tentang dirimu.
0 notes
joongin-blog · 4 years
Text
setiap orang pasti punya pendapatnya sendiri akan suatu hal. tapi untuk yang satu ini, semua orang setuju. kamu tampan.
yang orang banyak tahu, kamu pendiam. cocok dengan personamu yang tampan. seperti pangeran.
padahal kamu aneh.. tapi bukan aneh yang aneh.
kamu cuma jadi dirimu sendiri saat kamu bersama orang yang kamu nyaman.
seperti sekarang, di halaman belakang rumahku malam ini, kamu bercerita tentang tata surya beserta isinya sambil memainkan helaian rambutku asal.
“kamu tahu gak? kalau kamu lihat ke langit untuk mencari rasi bintang yang sesuai dengan tanggalnya, kamu gak akan pernah lihat rasi bintangnya.” tadinya aku tidak peduli, tapi aku lama-lama jadi tertarik dengan yang kamu jelaskan.
“maksudnya?” jujur, kapasitas otakku sangat kecil. jadi aku bertanya.
“sekarang bulannya cancer. kalau kamu cari rasi bintang cancer di langit, rasi bintang cancer gak akan kelihatan.”
“kenapa begitu?” aku benar penasaran.
“karena matahari lagi menghalangi daerah rasi bintang cancer. jadi dia gak akan kelihatan di langit.”
penjelasanmu hanya ku balas dengan rentetan vokal O saja.
dipikir-pikir lagi, aneh juga ya. aku pikir tanggal 21 juni hingga 22 juli, rasi bintang cancer adalah rasi bintang yang paling terang. atau setidaknya, yang terlihat. tapi justru malah ia yang redup.
“zodiakmu apa?” tanyamu tiba-tiba.
tanpa berpikir dua kali, langsung aku jawab. “sagittarius.”
setelahnya kamu diam. hanya menganggukan kepala seolah mengerti. entah apa yang kamu pikirkan dengan informasi bahwa zodiakku adalah sagittarius, aku tidak peduli.
“hey,” kamu membuka lagi obrolan sambil menarik beberapa helai rambut di kepalaku. sakit. ku jauhkan tanganmu dari kepalaku sebelum rambutku botak habis akibat kamu tarik.
“apa.” aku kesal karena kepalaku sakit. jadi ku jawab ketus.
“sagittarius cocok sama aquarius.” aku tahu betul kalau zodiakmu aquarius. bagaimana bisa lupa kalau orang-orang selalu bilang, kamu adalah cinta pertama semua orang, karena kamu lahir di hari kasih sayang. jadi sudah pasti aquarius yang dimaksud disini adalah kamu.
“kata siapa?”
“kata aku.” lesung pipimu muncul.
“itu sih maumu.”
padahal aku hanya bercanda. yang ku dapat malah tak terduga.
“memang..”
0 notes
joongin-blog · 4 years
Photo
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
Baekhyun’s many debuts in a variety of different fields. #8yearswithBAEKHYUN 💖
2K notes · View notes
joongin-blog · 5 years
Text
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
544 notes · View notes
joongin-blog · 5 years
Photo
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
jongin and his skin care routine.
→ travel the world on EXO’s ladder season 2, episode 34.
Tumblr media
2K notes · View notes
joongin-blog · 5 years
Photo
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
ig: zkdlin
773 notes · View notes
joongin-blog · 5 years
Photo
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
Co-Creative Director Byun Baekhyun at the Privé Alliance Fashion Launch in LA
838 notes · View notes
joongin-blog · 5 years
Photo
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
a very happy [and sweaty] jongin after finding all of the murals.
→ travel the world on EXO’s ladder season 2, episode 8.
Tumblr media
2K notes · View notes
joongin-blog · 5 years
Photo
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
KAI ✧ Travel The World on EXO’s Ladder S2 Teaser
1K notes · View notes
joongin-blog · 5 years
Photo
Tumblr media
Suho - 190118 SMTown Live World Tour VI in Santiago
Credit: Snowflake Boy.
8 notes · View notes
joongin-blog · 5 years
Photo
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
DON’T MESS UP MY TEMPO
2K notes · View notes
joongin-blog · 5 years
Photo
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
jongin as mentor ❤️
→ 190112, under nineteen.
2K notes · View notes
joongin-blog · 5 years
Photo
damnnn
Tumblr media
Kai - 181225 2018 SBS Gayo Daejun
Credit: No Idea. (2018 SBS 가요대전)
61 notes · View notes
joongin-blog · 5 years
Photo
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
jongin’s solo for LOVE SHOT - 181225, SBS gayo daejun.
2K notes · View notes
joongin-blog · 5 years
Photo
Tumblr media Tumblr media Tumblr media
「 love shot 」/parkchanyeol
1K notes · View notes