Tumgik
imamcholil-blog · 4 years
Text
Seakan-akan Semua Miliknya
Depok Kota Religi, 25 June 2020
Catatan harian ini adalah catatan harian untuk kesekian kalinya, entah ingin menulis apa lagi, akhirnya saya memutuskan untuk menulis keresahan hati saya dan mungkin keresahan hati banyak orang lain juga. Seperti yang kita tahu melalui media masa bahwa negara kita seakan-akan mempertontonkan hal yang dinilai tidak baik dan tidak sehat dalam bernegara, gesekan horizontal yang terus berlangsung hingga saat ini, kesenjangan sosial bahkan kesejahteraan sosial yang menjadi topik utama dalam masalah ini. Pejabat yang dilahirkan oleh proses demokrasi rakyat pun seakan-akan berkhianat oleh amanat rakyat, tak pduli dengan kepentingan rakyat hanya peduli dengan kepentingan pribadi ataupun korporat, seakan-akan buta, tuli, dan bisu. Wahai pejabat tidak takutkah anda dengan sumpah yang anda ucapkan diatas kitab suci yang menjadi pedoman hidup anda, tidak takutkah anda dengan pertanggunggjawaban dari setiap kebijakan yang anda buat ?, sadaralah wahai para pejabat bahwa negeri kita sedang tidak baik-baik saja.
1 note · View note
imamcholil-blog · 4 years
Text
Membenahi Diri
Depok, 18 Juni 2020
Sesuatu yang mudah diucapkan akan tetapi terkadang sulit merealisasikannya yaitu berubah (membenahi diri), mungkin tidak sulit untuk beberapa orang yang memiliki tekad & kemauan yang kuat hingga ia dapat membenahi dirinya menajadi lebih baik. Saya adalah salah satu orang yang sulit untuk membenahi diri mungkin bukannya suliy tapi kemauan dan tekad saya yang selalu kalah dengan keinginan & nafsu yang tidak baik sehingga sulit untuk membenahi diri. Akan tetapi ketika melihat orang² yang shaleh itu memotivasi saya untuk membenahi diri, jadi saya juga minta doa kepada teman² saya doakan saya agara menjadi orang yang baik 🙏🏾
Karena kita yang hari ini adalah hasil dari pilihan² kita di masa lalu, dan pilihan kita hari ini adalah refleksi untuk masa depan kita.
Jazakumullah khairan katsiran 🙏🏾
0 notes
imamcholil-blog · 4 years
Text
Something Wrong
Depok, 11 Juni 2020
Mungkin semua orang sudah bosan menahan diri, mungkin smeua orang sudah bosen berada di rumah, mungkin semua orang juga sudah bosan dengan pandemi dan bahkan underestimate tentang himbauan tenaga medis. Ya saya juga merasa begitu, akan tetapi ini bukan salah kita sepenuhnya pemerintah kita pun seperti tidak serius menangani pandemi ini, mulai dari meremehkan, kemudian ketidakjelasan physical distancing PSBB dan sekarang new normal yang mengharuskan kita hidup dengan virus ini bahkan dianggap sebagai sahabat. Entahlah, saya juga bingung menanggapinya yang pasti yang harus kita lakukan adalah menjaga kesehatan dan kebersihan dari diri kita, terlepas dari semua kontroversi dari virus ini semoga kita selalu dijaga sang Ilahi.
1 note · View note
imamcholil-blog · 4 years
Text
NEW NORMAL LIKE ABNORMAL
CIPUTAT, 4 JUNI 2020
Kebujaakan new normal yang tengah ramai diperbincangkan di masyarakat adalah salah satu kebijakan baru pemerintah terhadap penanganan covid-19 di Indonesia. New normal yang merupakan kegiatan normal kembali tetapi dengan suatu yang baru dinilai tidak tepat oleh kebanyakan masyarakat, pasalnya masyarakat harus hidup berdampingan dengan virus corona bahkan salah satu mentri membuat guyonan "kita harus berdamai dengan corona dan menganggap corona seperti istri kita sendiri" ujarnya. Kebijakan ini dinilai tidak tepat karena kurva penyebaran corona masih terus meningkat di Indonesia bahkan pasca dilakukannya PSBB (Pembatasan Sosial Bersekala Besar) apalagi new normal yang nantinya masyarakat akan kembali melakukan aktivitas kembali. Kita memahami bahwa perekonomian Indonesia dan mungkin di seluruh dunia mengalami penurunan dan diambang batas krisis. Semoga kebijakan-kebijakan yang pemerintah ambil benar-benar untuk kepentingan rakyat bukan untuk kepentingan pribadi, golongan ataupun perorangan.
1 note · View note
imamcholil-blog · 4 years
Text
Enam Hari Jadi Satu Tahun
Sukaraja, Kab Bogor 28, Mei 2020
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh kawan2 semua gimana kabarnya pada sehat2 aja kan ya? Alahamdulillah dah semoga yang sedang kurang sehat Allah angkat penyakit dan dosa2nya y aamiin. Ohh iya sebelumnya ane juga mau minta maaf y klo ada perkataan dan pebuatan yang kurang berkenan mumpung masih suasana lebaran heheh. Nah ini ane cuma pengen ngingetin buat yang lupa atau ngasih tau buat yang belom tau, jadi ada amalan yang buat kita puasa seakan-akan puasa selama satu tahun apakah itu ? Yup itu adalah puasa enam hari di bulan syawal. Puasa sunnah ini dapat kita lakukan selang seling ataupun tidak berturut-turut, dan mumpung kita juga masih kondisi di rumah saja lebih baik kita berpuasa saja daripada kita tidak kemana-mana ya kan. Nah jadi menurut ulama penghitungan satu tahun itu adalah 30 hari dibulan ramadhan dikalikan dengan 10 dan 6 hari di bulan syawal dikalikan sepuluh juga maka jika dijumlah itu adalah 360 hari (1 tahun), ini adalah bunyi dalilnya :
مَنْ صَامَ رَمَضَانَ ثُمَّ أَتْبَعَهُ سِتًّا مِنْ شَوَّالٍ كَانَ كَصِيَامِ الدَّهْرِ‎
Artinya:
Rasulullah SAW bersabda, “Barangsiapa yang berpuasa Ramadan, kemudian ia ikuti dengan berpuasa enam hari di bulan syawal. Ia akan mendapat pahala seperti puasa setahun penuh.” (HR Muslim)
1 note · View note
imamcholil-blog · 4 years
Text
Sudah Tidak Mengerti
Depok Kota Idaman, 21 Mei 2020
Melihat kondisi indonesia hari ini benar-benar membuat saya tidak paham dengan waraga negara ini, terutama pemerintah. Pemerintah yang seharusnya menjadi pengarah rakyat dengan mengeluarkan kebijakan yang benar2 bisa dipahami oleh rakayat akan tetapi rakyat malah dibuat bingung oleh pemerintahnya. Bersambung ba'da tarawih...
1 note · View note
imamcholil-blog · 4 years
Text
Apa Itu Mahasiswa
Depok Kota Beriman, 14 Mei 2020
Gelar mahasiswa mungkin bisa didapatkan oleh siapa saja, akan tetapi tidak semuanya dapat memikul tanggung jawab di balik gelar itu. Saya yakin bukan saya saja yang merasakan itu, bahwa gelar mahasiswa itu sebenarnya berat ya mungkin yg bukan mahasiswa juga berat dengan tanggung jawabnya masing², karena disini saya sebagai mahasiswa saya akan menceritakan bagaimana rasa yang saya rasakan di dalam diri saya bahwa arti gelar mahasiswa bagi saya itu bukanlah hanya seorang akdemisi ataupun pembelajar yang mempelajari suatu ilmu yang konsen dijurusannya, akan tetapi mahasiswa adalah penyambung lidah rakyat, pengkritis kebijakan-kebijakan pemerintah yang tidak pro dengan kepentingan rakyat. Seperti hari ini, saya yakin bukan hanya saya saja yang greget akan kebijakan-kebijakan yang dikeluarkan oleh pemerintah dimulai dari kebijakan tentang penanganan virus ini yang tumpang tindih, mengejak berperang di bulan maret dan mengajak berdamai(menyerahkan kepada masing² imun waraga negara) di bulan mei. Dan ada seorang mentri yang mengurusi segala urusan dan bahkan lebih dari presiden. Kebijakan yang mereka buat benar² blunder tidak pro dengan rakyat hanya memperkaya diri sendiri. Saya harap mahasiswa yang sefrekuensi dengan saya dapat membantu rakyat Indonesia dengan caranya masing-masing, karena mahasiswa itu bukan hanya sekedar belajar seperti siswa biasa, mahasiswa memiliki tanggung jawab yang besar untuk keberlangsungan hajat hidup masyarakat banyak dan dalam menjalankan pemerintahan ini.
Selalu jaga kebersihan dan kesehatan diri, jaga imun dan iman agar tidak drop kita itu kuat.
#IndonesiaMenang
0 notes
imamcholil-blog · 4 years
Text
Allah Menguji Kesungguhan Seseorang
Depok Kota Ceira, 7 Mei 2020
Hari ini adalah hari kesekian di bulan Ramadhan alhamdulillah jika kita masih diberi kesempatan untuk menikmati bulan yang penuh suci ini. Mungkin ada diantara temen2 yang sedang kurang sehat, ya seperti syaa berarti hehe. Di bulan ramdhan ini saya bertekad untuk memperbaiki diri dari cobaannya begitu berat bagi saya, tetapi saya ingat pesan dari umi saya bahwa "Allah akan menguji kesungguhan seseorang" jadi Allah itu akan memberi ujian untuk orang ingin berubah ataupun mencapai sesuatu, jadi tetap semangat buat kalian dan saya sendiri hehehe. Semoga corona ini cepat sirna agar kita bisa beraktivitas seperti biasa.
Jaga imun dan iman jangan sampai dropp oke.
0 notes
imamcholil-blog · 4 years
Text
Mungkin, Bingung
Bumi, 30 April 2020
Melihat kondisi ini mungkin bukan saya saja yang menjadi bingung, mungkin juga kebanyakan orang. Bingung mulai dari keseharian aktivitasnya yang berbeda, pendapatannya yang berbeda, bahkan juga kehidupannya yanh berbeda. Mungkin memang kita harus bersyukur juga dengan kondisi kita saat ini, yang masih diberi kesehatan oleh sang maha kuasa, munkin lebih banyak orang yang dibawah kita, yang lebih bingung dari kita memimikirkan hidupnya. Hari ini adalah hari ke 7 di bulan suci Ramadhan, ketika membuka hp tadi pagi saya membaca surat edaran yang ada di WA bahwa PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) khususnya di kota dilaksanakan hingga 30 mei, dimana berarti itu hingga ramadhan usai dan bahkan lebaran masih dijalankannya psbb. Mungkin kita sebagai manusia jangan merasa bingung, kita punya Allah Maha Segala-galanya, marilah kita berdoa & bermunajat kepanya agara virus corona ini cepat sirna dari negara yang kita cinta khususya, dan seluruh dunia umumnya aamiiin.
Tetap jaga iman dan imun jangan sampe drop.
Wassalamualaikim Warahmatullahi Wabarakatuh.
0 notes
imamcholil-blog · 4 years
Text
Mungkin Berbeda
Seet Home, 23 April 2020
Assallamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh, halo kawan semua bagaimana kabarnya ? Saya harap semuanya baik dan selalu di jaga oleh Allah SWT aaamiiin. Ramadahan bulan yang penuh barokah tinggal hitungan jam nih kawan bagaimana persiapan ramadhan tahun ? Apakah sudah menyiapkan diri dengan sebaik-baiknya ? Jika sudah Alhamfulillah, jika belum yuk kita siapkan dengan sebaik baiknya. Seperti yang kawan ketahui bahwa ramadhan kali ini mungkin berbeda dengan ramadhan selanjutnya karena adanya corona virus. Ramdhan yang seharusnya membuat masjid dan musholla lebih ramai tetapi mungkin akan berbeda dengan ramadhan tahun ini, karena sperti yang kita ketahui bahwa untuk mencegah virus corona ini kita dilarang untuk melakukan kegiatan sosial dalam jumlah yang banyak, termasuk juga urusan ibdah. Akan tetapi bukan karena kita tidak melakukannya di masjid ataupun muholla lantas mengganggap bahwa shalat tarawih tidak di kerjakan, tetap di kerjakan di rumah masing-masing bersama keluarga. Ya mudah-mudahan corona ini hilang ketika ramadhan datang sehingga kita bisa memaksimalkan ibadah dan aktivitas kita ini di bulan yang penuh berkah aaamiiiin.
Tetap jaga imun dan iman jangan sampe dropp okee.
Wassalamualaikim Warahmatullahi Wabarakatuh.
0 notes
imamcholil-blog · 4 years
Text
Memburuk, Tetapi Hatus Diakhiri
B U M I, 15 April 2020
Kesekian harinya #stayathome, bagi saya dan kebanyakan orang mungkin ini bukan kondisi yang baik. Jujur ketika di rumah saya merasa lebih santai dan bahkan meremehkan sesuatu terutama tugas kuliah. Tugas yang membuat kebanyakan mahasiswa sibuk dengan alat digitalnya, saya menumpuk tugas kuliah saya hingga mendekati timeline (batas waktu). Saya sadar tidak baik begini terus tetapi rasa santai ini pun susah dihilangkan. Sudah lama saya tidak bersua dengan kawan lama akhirnya pun saya pun melakukan percakapan online, dia adalah salah satu teman saya di Aliyah saaat itu. Karena keterbatasan biaya dia pun tidak bisa melanjutkan pendidikannya ke perguruan tinggi. Dia pun mulai berbicara mengenai kegiatannya sekarang, dia bekerja di salah satu gudang perusahaan dan melakukan aktivitasnya seperti biasa tidak ada yang namanya kerja dari rumah (work from home). Mendengar itu aku pun menjadi sadar bahwa tidak semua orang mempumyai kesempatan dapat melanjutkan pendidikan, setelah percakapan kami selesai saya pun betekad untuk mengakhiri ke santuyan ini dan menggunakan waktu dengan sebaik-baiknya. Oh iya seminggu lagi kita akan memasuki bulan Ramadhan jadi saya ingin meminta maaf kepada teman-teman ataupun makhluk apapun yang membaca ini.
Tetap jaga imun dan iman jangan samapai dropp, MARHABAN YA RAMADHAN.
#kurofoxch14
0 notes
imamcholil-blog · 4 years
Text
Perdebatan Dikala Corona
SUKMAJAYA, 11 APRIL 2020
Hari ini saya akan menceritakan catatan harian saya pada 26 Maret 2020.
Hari ini sudah minggu ke tiga pasca di umumkannya Indonesia memiliki pasien positif corona, akan tetapi langakagh yang di ambil oleh pemerintah pusat pun lelet bahakan terkesan meremehkan virus ini hingga masuklah ke Indonesia. Oleh karena itu masyarakat dihimbau untuk tidak melakukan kegiatan dengan masa yang banyak atu besar demikian pula terkait dengan ibadah salah satunya adalah sholat jumat. MUI (Majelis Ulama Indonesia) mengeluarkan fatwanya agara mengebelakangkan mudharat (kerusakan) daripada mengedepankan kepentingan maslahat ini terkait dengan sholat jumat, MUI menghimbau agar mengganti sholat jumat menjadi sholat dzuhur selama pandemi corona berlangsung untuk mencegah penyebaran corona ini. Tentunya tidak semua pihak setuju akan hal ini banyak dari masyarakat yang tetap melakukan shalat jumat karena beranggapan bahawa takdir itu sudah diciptakan oleh Allah. Untuk masalah inu saya mengikuti salah satu ulama yang berpendapat bahwa jika di daerah kita penyebaran corona tidak ada (sangat sedikit) kita tetap untuk melaksanakan sholat jumay.
1 note · View note
imamcholil-blog · 4 years
Text
Kuliah Online Pertama Kali
BUMI, 11 APRIL 2020
Hari ini saya akan menceritakan tentang cerita harian saya pada 19 Maret 2020. Hari ini adalah pertama kalinya kuliah online untuk mahasiswa MD C mata kuliah PKN (Kewaeganegaraan) yang disebabkan oleh covid-19 (virus corona). Kuliah ini dilakukan oleh setiap mahasiswa dari rumahnya masing2. Selama kegiatan kuliah online ini kita pastinya selalu berhadapan dengan gadget dan alat elektronik lainnya bahkan menurt saya kita sudah menjadi homo digital (manusia yang tidak bisa lepas dari elektronik). Tugas matkul Pkn ini cukup mudah karena hanya menulis kegiatan kita selama di rumah saja (lockdown).
1 note · View note
imamcholil-blog · 4 years
Text
Keluar Juga
Depok, 9 April 2020
Kebijakan pemerintah yang semula self isolation sekarang telah berubah menjadi PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) tentunya ini karena makin banyaknya korban dari Covid-19 ini (virus corona). Kebijakan ini juga pasti mempunyai imbas khususnya bagi masyarakat yang mempunyai mata pencaharian harus keluar rumah seperti ojek online, pedagang kaki lima dll. Hari ini saya keluar rumah juga, tetapi bukan untuk bersenang-senang ataupun jalan-jalan dan bukan juga tidak mau mengikuti anjuran pemerintah tetapi untuk membantu orang tua saya. Ayah saya adalah seorang pedagang jadi apabil tidak keluar tidak mendapat income. Hari ini saya pergi ke darrah Bogor untuk mengirim barang dan menagih hutang toko-toko, semoga saja kita semua selalu dijaga oleg Yang Maha Kuasa agar terhindar dari makhluknya ini (corona) aamiiin. Tetap jaga imun dan iman jangan sampai dropp okee.
Wassalam
#stayathome #keepyourhealth
1 note · View note
imamcholil-blog · 4 years
Text
Kuliah Online Untuk Kesekian Hari
Tumblr media Tumblr media
Depok, 2 April 2020
Hari ini masih seperti hari kemarin, dimana semua orang masih melakukan pelbagai aktivitiasnya masing-masing, ya tentunya dari rumah(Work from home) karena social distancing yang disebabkan karena virus corona (Covid-19) ini, akan tetapi banyak juga orang yang memang tidak bisa bekerja dari rumah seperti pedagang kaki lima dll.
Untuk mahasiswa pun demikian kita tetap melakukan perkuliahan seperti biasa ya walaupun dengan cara yang berbeda (online) hihi, anggapan awal atau ekspektasi mahasiswa ketika mendengar kuliah online itu beragam ada yang bingung, takut dan senang (kebanyakan) hehe, dengan kuliah online mahasiswa beranggapan perkuliahan akan lebh mudah dan meyenangkan, akan tetapi setelah direalisasikan banyak dari mahasiswa yang bahkan menjadi down (lelah). Mereka bilang bahwa tugas yang dberikan terlalu berlebihan hehe. Hari ini adalah hari kesekian untuk mahasiswa melakukan aktivitas perkuliahan melalui online, saya pun demikian, mengerjakan berbagai tugas yang diberikan oleh dosen-dosen sebagai pengganti nilai harian dari pekulihan seperti biasa. Kegiatan saya di rumahpun hanya melakukan aktivitas yang biasa seperti makan, mandi, membersihkan rumah, berjemur, mengerjakan tugas kuliah online dan lain lain.
Jadi yasudah dinikmati saja sembaring berdoa kepada yang maha kuasa agar wabah corona ini cepat tiada dan kita selalu dijaga oleh NYA, ingat selalu jaga kesehatan, jaga iman & imun jangan sampai drop okeee.
Wassalam
5 notes · View notes