Tumgik
fisikasma · 3 years
Text
KESETIMBANGAN BENDA TEGAR & DINAMIKA ROTASI
Halo sobatfisika, sudah lama nih kita tidak berjumpa :) Gimana liburan kalian? seru? Inget yaa liburannya dirumah aja BERSAMA KELUARGA  #salingjaga. Okeeee, kali ini mimin akan membawakan materi fisika kelas 11 dengan tema KESETIMBANGAN BENDA TEGAR & DINAMIKA ROTASI Nah apa si yang dimaksud kesetimbangan? Lalu macam macamnya gimana ya?? Biar sobat jadi cerdas,langsung aja kita pelajari yukk
A. KESETIMBANGAN BENDA TEGAR
Tumblr media Tumblr media
Nah kita sudah mengenal nih apa yang disebut kesetimbangan. Eitsss tapi kita belum selesai ya :) Perjalanan kita masih jauh nih. Yuk mimin temenin perjalan seru kalian belajar fisika 
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
B. DINAMIKA ROTASI
Tumblr media Tumblr media Tumblr media
Dinamika rotasi adalah ilmu yang mempelajari mengenai pergerakan benda yang berputar pada poros atau titik tumpunya. Dinamika rotasi ini dipengaruhi oleh beberapa hal seperti massa, gaya, percepatan, kecepatan, torsi, dll. Dinamika rotasi ini sebenarnya menggunakan konsep Hukum II Newton, yaitu:
ΣF = m.a
Tetapi karena ia berotasi pada porosnya dan dipengaruhi oleh torsi, sehingga rumusnya menjadi:
Στ = I.α
Keterangan:
ΣF : resultan gaya (N)
m : massa/ukuran kelembaman (kg)
a : percepatan (m/s2)
Στ : momen torsi (Nm)
I : momen inersia (kgm2)
α : percepatan sudut (rad/s)
Sebelum masuk kemateri selanjutnya, teman teman harus paham dulu mengenai gerak lurus yang mengikuti Hukum Newton ya. 
Tumblr media
MOMEN GAYA/ TORSI
Tumblr media
Momen gaya atau torsi adalah suatu kecenderungan suatu gaya untuk memutar benda tegar terhadap titik poros tertentu. Bahasa simpelnya sih torsi ini merupakan suatu besaran yang dapat memutarkan benda. Lambang dari torsi adalah τ (tau). 
Tumblr media Tumblr media
Oh iya, guys.  Perlu diketahui torsi juga ternyata memiliki arah lho. Kalau arahnya berlawanan dengan jarum jam, berarti nilainya positif. Sedangkan, kalau searah jarum jam, maka bernilai negatif. Torsi juga akan bekerja maksimal ketika gaya yang diberikan tegak lurus, yang berarti 90 derajat. Lalu kalau gayanya tidak tegak lurus itu bagaimana ya? Pasti akan lebih suli dan rumusnya pun pasti akan berbeda. Oke tenang, yuk kita amati ilustrasi berikut ini.
Tumblr media
Dari ilustrasi di atas, maka rumus torsinya seperti ini:
τ = F.sin θ.r
Keterangan:
τ : momen torsi (Nm)
F : gaya (N)
r : jarak gaya terhadap poros (m)
θ : sudut antara r dan F (rad/s)
MOMEN INERSIA
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
PENERAPAN DALAM KEHIDUPAN SEHARI HARI
Tumblr media Tumblr media
LATIHAN SOAL DAN PEMBAHASAN
Soal 1
Pada katrol berupa silinder pejal dililitkan tali dan ditarik dengan gaya sebesar 40 N. Massa katrol tersebut adalah 2 Kg dengan jari-jari 0,5 m. Akibat gaya tersebut, berapa percepatan sudut dan percepatan tangensial yang dialami oleh katrol?
Pembahasan
: Inersia untuk silinder pejal menggunakan rumus :
I = mR2.
Tumblr media
PENUTUP
Nah kira kira segini dulu ya pembelajaran kita tentang keseimbangan dan dinamika rotasi. Selalu jaga kesehatan ya temen temen dan jangan lupa memakai double masker apabila berpergian ke luar rumah. Buat temen temen yang masih bingung, boleh dipelajari lagi ya link sumber dibawah ini. Terimakasih
Sumber : https://www.quipper.com/id/blog/mapel/fisika/keseimbangan-benda-tegar-fisika-kelas-11/
Youtube (Channel Bimbel Tridaya Materi Kesetimbangan Benda Tegar Fisika kelas 11)
Modul fisika kelas 11 (http://repositori.kemdikbud.go.id/20775/1/Kelas%20XI_Fisika_KD%203.1%20%282%29.pdf) Zenius Education Blog/Video https://www.zenius.net/blog/dinamika-rotasi-dan-benda-tegar
Sekian pembelajaran fisika kita hari ini,terimakasihh semuanyaa
8 notes · View notes
fisikasma · 3 years
Text
Menganalisis Lintasan Gerak pada Rollercoaster atau Skate
Halo sobatfisika,kembali lagi nih dengan fisikasma. Sebelum kita mulai belajar mimin punya pantun nih buat kali semua :D biar kalian semakin SEMANGAT belajarnya
Ayahku seorang petani 
Punya sawah punya ladang 
Mari belajar hari ini 
Agar masa depan lebih gemilang 
Itu saja deh pantun dari mimin hehehe,sekarang kita langsung aja yuk ke pembahasan. Pada subbab kali ini kita membahas tentang energi dan usaha. Sebelumnya apa itu energi dan usaha? Nah jika sobat fisika masih belum paham,sobat boleh ya ke blog sebelumnya disitu mimin sudah pernah membahas tentang energi dan usaha ini. Kali ini kita akan menganalisis lintasan gerak pada rollercoaster atau skate nih sobat.  Sebelumnya mimin mau nanya dulu nih,apakah sobatfisika sudah pernah naik rollercoaster? kalo mimin sendiri sih belum pernah hehehe. Oke langsung aja yuk kita mulai menganalisisnya. Pembahasannya terdiri dari 2 macam ya sobat,berupa infografis sekaligus video. Enjoy KELOMPOK 3 Naomy Calista Halimin (Ketua kelompok) Khemal Agustinus (anggota) Michele Evita Putri (anggota) Maxell Nathanael (anggota) Marcellino Widjaya (anggota) PENJELASAN INFOGARFIS (1) AWALAN
Tumblr media
PENJELASAN INFOGRAFIS (2) ANALISIS DAN LATIHAN SOAL
Tumblr media
VIDEO PEMBAHASAN DAN HASIL ANALISA https://drive.google.com/file/d/1WSg44JO4oMz_HzVpnSUfQyh2dPGV1uFi/view Jangan lupa dibuka ya sobat,disitu ada pembahasan soal serta hasil analisis lebih lanjut ;)  Oke sekian itu saja dari mimin,tetap semangat belajarnya ya sobatfisika semua. Sampai ketemu lagi di pembahasan kita selanjutnya. SEE YOU ;)  Oh iya,bagi sobat yang mau langsung analisis sendiri bisa langsung klik link sumber dibawah ini aja ya. Thx sobat ;) Sumber :  1. https://phet.colorado.edu/sims/html/energy-skate-park-basics/latest/energy-skate-park-basics_en.html (Link analisis) 2. https://youtu.be/puTi6j-zJts 3. https://www.republika.co.id/berita/mk580i1/hukum-fisika-di-roller-coaster-apa-saja 4. https://youtu.be/L4oPukaHZ9I 5. https://www.canva.com/ (for image)
0 notes
fisikasma · 3 years
Text
Energi dan Usaha
Halo sobatfisika,kembali lagi nih dengan fisikasma. Sekarang kita mau belajar energi dan usaha sobatt,yuk siapin dulu deh buku catatannya.... sudah siap? gaskeunnn......
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
Nah kira kira penjelasan tentang usaha dan energi segitu dulu ya sob,terimakasih sob sampai ketemu lagi nanti. See youuu ~~~ Sumber :  Materi : https://www.quipper.com/id/blog/mapel/fisika/usaha-dan-energi-fisika-kelas-11/#Pengertian_Usaha https://soalkimia.com/soal-usaha-dan-energi/ |https://penjaskes.co.id/contoh-energi-potensial-dalam-kehidupan-sehari-hari/ tanya-tanya.com/rangkuman-usaha-energi-contoh-soal-pembahasannya/ https://pakdosen.co.id/usaha-dan-energi Gambar : materi-forever.blogspot.co.id http://diaryofgurupenjas.blogspot.com/2017/10/materi-tolak-peluru-kelas-v-dan-vi.html Youtube dan Pinterest
0 notes
fisikasma · 3 years
Text
Latihan Soal Hukum Kepler (2)
Halo sobat fisika,fisikasma kembali lagi nih... Gimana kabar kalian? Semoga baik baik saja ya :) Hari ini fisikasma mau memberikan latihan soal beserta jawabannya smoga bermanfaat ya temen temen
Tumblr media
SOAL 1
Tumblr media Tumblr media
SOAL 2
Tumblr media Tumblr media
SOAL 3
Tumblr media Tumblr media
SOAL 4
Tumblr media Tumblr media Tumblr media
Sekian dulu ya pembahasan latihan soal kita Terimakasih
0 notes
fisikasma · 3 years
Text
LATIHAN SOAL KEPLER PERTAMA
Halo sobat fisika semua,kali ini kita akan berlatih soal ya. Yukk langsung scroll ke bawah
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
0 notes
fisikasma · 3 years
Text
HUKUM KEPLER
Tumblr media
Halo sobat fisika,fisikasma kembali lagi nih menemani hari belajar kalian. Pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang hukum kepler. Yaps :) Hukum kepler. Sobat tau ga hukum kepler itu apa? Lalu siapa sih penemunya? penasaran bukann....? Yuk scroll kebawah... Sejarah Hukum Kepler Hukum Kepler ditemukan oleh seorang matematikawan yang juga merupakan seorang astronom Jerman yang bernama Johannes Kepler(1571-1630). Penemuannya didasari oleh data yang diamati oleh Tycho Brahe(1546-1601), seorang astronom terkenal dari Denmark.Nah tadi kita sudah bahas nih tentang sejarah hukum kepler,lalu sebenernya siapa sih kepler itu? Apakah dia orang yang pintar? Hmmmmm kita lihat aja yuk biografi dari Johannes Kepler
Tumblr media
Biografi Johannes Kepler Johannes Kepler lahir pada tanggal 27 Desember 1571 di Weil derstadt Jerman, beliau adalah seorang tokoh penting dalam revolusi ilmiah, dan astronom Jerman, matematikawan dan astrolog. dia paling dikenal dengan hukum gerak planetnya. Ia meninggal pada tahun 1630 tanggal 15 November di Regensburg Barvana-Jerman.
Kepler dibesarkan dalam keadaan yang banyak masalah. Bibinya dibakar dituduh sebagai penyihir. Dan Ibunya hampir bernasib sama. Anak ini sering sakit-sakitan dan memiliki penglihatan yang buruk yang tidak dapat diperbaiki dengan kacamata.
Sejak kecil ia sudah sering berkenalan dengan gejala langit dan benda langit. Pada tahun 1577 bersama ibunya ia menyaksikan munculnya komet. Dan pada tahun 1580 bersama ayahnya ia menyaksikan gerhana matahari.
Kepler sangat cerdas sehingga ia mendapat beasiswa untuk kuliah di Universitas Tüũbingen untuk belajar teologi, filsafat dan matematika. Ia sempat mengajar matematika dan dasar – dasar astronomi di Universitas Graz Austria. Pada tahun 1584 ia masuk ke seminar Adelberg untuk bersekolah. Dan tahun 1588 ia memperoleh gelar sarjana penuh. Wahh ternyata keren banget ya,Kepler ini bukan hanya cerdas tetapi beliau juga seseorang yang pantang menyerah beliau berusaha sampai titik akhirnya. Nah kalau kita sudah kenal siapa itu kepler,yuk kita bahas ke topik selanjutnya yaitu latar belakang dari penemuan hukum kepler,scroll aja kebawah gan
Tumblr media
Latar Belakang Penemuan Hukum Kepler Penemuannya bermula pada Tahun 1597, pada saat itu beliau mengambil posisi sebagai asisten Tycho Brahe di Observatorium Benatek, Praha, seorang astronom Jerman yang terkenal.
Ketika Tycho meninggal pada tahun 1601, dia meninggalkan catatan-catatannya dan tabel bacaan planet kepada Kepler dan Kepler menggantikan kedudukannya sebagai Kepala Observatorium dan matematikus kerajaan.
Sebagai pengganti Tycho Brahe, Kepler mewarisi setumpuk besar catatan hasil pengamatan cermat ihwal planit-planit yang telah digarap Tycho bertahun-tahun. Karena Tycho –astronom besar terakhir sebelum diketemukan teleskop– juga pengamat yang hati-hati dan teliti yang pernah dikenal dunia, catatan-catatan itu teramat besar harganya.
Kepler percaya bahwa catatan analisa matematika Tycho yang cermat memungkinkannya menentukan kesimpulan bahwa teori gerakan planit adalah benar: teori heliocentris Copernicus; teori geocentris Ptolemy yang lebih lamaan; atau bahkan teori ketiga yang dirumuskan Tycho sendiri. Tetapi, sesudah bertahun-tahun melakukan sejumlah perhitungan yang cermat, Kepler dengan rasa cemas menemukan bahwa pengamatan Tycho tidaklah konsisten dengan teori-teori yang mana pun juga!
Akhirnya Kepler menyadari bahwa masalahnya adalah: dia, seperti juga Copernicus dan Tycho Brahe dan semua astronom klasik telah menduga bahwa orbit keplanitan terdiri dari lingkaran-lingkaran atau gabungan dari lingkaran-lingkaran. Tetapi, kenyataan menunjukkan bahwa orbit keplanitan tidaklah melingkar, melainkan agak oval, ellips.
Bahkan sesudah menemukan pemecahan pokok, Kepler masih harus menghabiskan waktu berbulan-bulan membenamkan diri dalam kerja hitung-menghitung yang rumit dan melelahkan untuk meyakinkan bahwa teorinya memuaskan pengamatan Tycho. Dan akhirnya dia menerbitkan  Buku besarnya yaitu Astronomia Nova, diterbitkan tahun 1609.
Wah sangat menarik bukan latar belakang dari hukum kepler ini ?? Baiklah.... kita langsung masuk aja yuk ke topik permasalahan kita kali ini,yaitu tentang pengertian dari hukum kepler dan juga pengertian jumlah iterasi,au,apogee dan perigee. Cekidott!!
Tumblr media Tumblr media
Pengertian Au,Apogee dan Perigee AU :  Sebuah satuan jarak, kira-kira sama dengan jarak antara Bumi dan Matahari.Nilai dari sa yang diterima umum adalah 149.597.870,691 ± 30 meter (sekitar 150 juta kilometer atau 93 juta mil) Apogee : Titik dimana jarak planet kematahari paling juh atau bisa disebut titik terjauh dari bumi dalam garis edar satelit. Perigee : Titik dimana jarak planet kematahari paling dekat atau bisa disebut titik terdekat dari bumi dalam garis edar satelit.
Tumblr media
Jumlah Iterasi : Suatu proses atau metode yang digunakan secara berulang ulang (pengulangan) dalam menyelesaikan suatu permasalahan.
Tumblr media
Penjelasan Tentang Hukum Kepler 1 ada diatas ya sob,yang dibawah ada penjelasan tentang hukum kepler 2
Tumblr media
Nah kira kira begitu deh sob penjelasannya,yaudah kayaknya kurang enak kalau kita belum mencoba mempraktekannya ya sob. Dibawah ini ada simulasi tentang hukum kepler 1 dan juga hukum kepler 2 nih,langsung aja dah discroll kebawah
Sebelum memulai visualisasinya,fisikasma mau kasih tahu dulu nih. Apabila kita mengubah angka apogee menjadi lebih besar maka lingkaran(didaerah sebelah kanan) akan semakin menjauh dari titik merah. Begitu pula dengan perigee,apabila kita mengubah angka perigee menjadi lebih besar maka lingkaran (didaerah bagian kiri) akan semakin menjauh dari titik merah
Tumblr media Tumblr media Tumblr media
Nah sekarang kita udah tau nih,yaudah yuk langsung aja ke simulasinya. Gaskennnn Simulasi Hukum Kepler 1 (1)
Tumblr media
SImulasi Hukum Kepler 1 (2)
Tumblr media
Simulasi Hukum Kepler 1(3)
Tumblr media
Simulasi Hukum Kepler 2(1)
Tumblr media
Simulasi Hukum Kepler 2(2)
Tumblr media
Simulasi Hukum Kepler 2(3)
Tumblr media
Nah kita udh melihat nih simulasi hukum kepler 1 sama 2 nya. Langsung aja yuk kita tutup pembelajaran hari ini dengan kesimpulan ;)
Tumblr media Tumblr media
Baiklah fisikasma mau pamit nih sob,kiranya pembelajaran tentang hukum kepler ini dapat membantu sobat sobat fisika ya. Jangan lupa juga untuk mencoba simulasinya ya sob,tetap jaga kesehatan dan patuhi protokol kesehatan :). Link sumber dan simulasi tertera dibawah SUMBER : 1. http://profmikra.org/?p=1876 (Simulasi hukum kepler 1 dan 2 tertera pada link ini ya sob ) 2. https://www.gurupendidikan.co.id/hukum-kepler/ 3. https://id.wikipedia.org/wiki/Satuan_astronomi 4. https://www.studiobelajar.com/hukum-kepler 5. https://rumusrumus.com/hukum-kepler
0 notes
fisikasma · 3 years
Text
Satelit
Tumblr media
Halo sobat fisika,kembali lagi kita nih,gimana kabar kalian semua? Semoga semuanya sehat ya. Btw sebelum mulai,sobat pernah ga si liat bintang? iya bintanggg
Tentunya pernah dong :) ya kannn??  Kita dianugerahi oleh Tuhan sehingga kita dapat mengamati bintang dengan mata biasa kita sendiri, bintang-bintang di langit yang bertebaran di seluruh jagad raya ini. Apalagi kalau sobat mencoba memakai teleskop,beuh pasti mantep tuh, jumlah benda-benda langit yang dapat kita lihat bisa lebih banyak lagi dan lebih detail sob. Jagad raya sebagai tempat tinggal semua makhluk hidup merupakan ruang angkasa yang maha luas dan maha besar yang bisa disebut juga universe.
Jagad raya  terdiri dari berjuta-juta bahkan bermilyar-milyar benda langit diantaranya ada SATELIT. Nah, pada kesempatan kali ini kita akan mempelajari tentang Satelit. Dimulai dari pengertian satelit, fungsi,jenis beserta contoh dan gambarnya. Untuk itu, yuk simak baik-baik penjelasan berikut ini.
Tumblr media
Lalu sobat sudah tau belum apa itu satelit? Kata satelit berasal dari kata latin satelles yang artinya “pelayan” atau “seseorang yang mematuhi atau melayani pihak lain”. Sedangkan secara ilmiah, satelit didefinisikan sebagai suatu benda yang bergerak mengitari benda lain yang berukuran lebih besar dan berada dalam jalur atau lintasan yang dapat diprediksi yang disebut orbit atau secara singkat dapat diartikan sebagai benda angkasa yang bergerak mengitari sebuah planet yang membentuk jalur lingkaran atau ekliptikal.
Secara umum, satelit didefinisikan sebagai berikut.Satelit adalah sebuah benda yang mengorbit atau berputar mengelilingi benda lain karena terpengaruh gaya gravitasi benda tersebut.
Contoh yang paling sederhana dari satelit adalah bulan yang mengorbit terhadap Bumi. Bulan mengitari Bumi karena terpengaruh oleh gaya gravitasi Bumi. Karena bulan mengelilingi Bumi, maka bulan disebut dengan satelit. Contoh satelit lainnya adalah Palapa D milik Indosat. Satelit ini merupakan contoh satelit buatan tangan manusia. Hal ini berbeda dengan Bulan yang terbentuk secara alamiah tanpa campur tangan manusia.
Tumblr media
Berdasarkan proses terbentuknya atau pembuatan, satelit yang berada di alam semesta dibedakan menjadi dua macam, yaitu satelit alam dan satelit buatan. Lalu tahukah kalian apa perbedaan kedua jenis satelit tersebut? Dan seperti apa ya contohnya? Berikut penjelasannya.
- Satelit Alami yaitu satelit yang berasal dari alam dan terbentuk secara alamiah tanpa campur tangan manusia. Contohnya adalah Bulan yang menjadi satelit alami bagi planet Bumi. Bumi dan planet-planet lain dalam tata surya kita juga menjadi satelit alami bagi Matahari.
- Satelit Buatan yaitu satelit yang sengaja dibuat oleh manusia dan ditempatkan pada suatu orbit menggunakan kendaraan peluncur (roket) yang memiliki fungsi tertentu seperti komunikasi, pemetaan, monitoring cuaca, dan sebagainya. Contoh satelit buatan di Indonesia antara lain satelit Palapa, Telkom, Garuda, Indostar dan masih banyak lagi terutama satelit luar negeri.
Tumblr media
Satelit alami bumi adalah bulan. Selama mengelilingi bumi, bulan mengalami tiga gerakan sekaligus, yaitu rotasi, revolusi bulan mengelilingi bumi dan revolusi bulan mengelilingi matahari. Bulan melakukan rotasi selama 29 hari (1 bulan), melakukan revolusi terhadap Bumi sebanyak 12 kali dalam setahun dan bersama Bumi mengelilingi Matahari selama 1 tahun. Adapun fungsi dari satelit alam seperti diatas.
Tumblr media
Nah diatas ada beberapa contoh dari satelit alam nih sob. Lalu kita lanjut aja yuk ke satelit buatan,penasaran? Yuk scroll kebawah lagi
Tumblr media
Berikut berbagai fungsi dari satelit buatan
■ Satelit Komunikasi (Communication satellite)Yaitu satelit yang memiliki fungsi untuk keperluan sistem komunikasi jarak jauh, baik berupa layanan telepon, data ataupun internet. ■ Satelit Cuaca (Weather Satellite)Yaitu satelit yang memiliki fungsi untuk monitoring atau memantau keadaan cuaca dan iklim di Bumi ■ Satelit Navigasi (Navigation Satellite)Yaitu satelit yang berfungsi untuk menyediakan posisi geospasial secara mandiri dengan jangkauan global dan biasa disebut satelit GPS (Global Positioning System) yang digunakan untuk navigasi darat, laut, dan udara. Satelit navigasi digunakan untuk aplikasi smartphone seperti Google Street View atau Google Maps ■ Satelit Pengindraan Jarak Jauh (Remote Sensing Satellite)Yaitu satelit yang didesain khusus untuk mengamati Bumi dari orbit yang ditujukan untuk penggunaan non-militer seperti pengawasan lingkungan, pemetaan (ex. google earth) dan lain-lain. ■ Satelit Militer (Military satellite)Yaitu satelit yang digunakan untuk kepentingan militer seperti intelligence gathering atau pengamatan intelejen berbasis satelit, navigasi dan komunikasi militer. ■ Satelit Navigasi (Navigation Satellite)Yaitu satelit yang berfungsi untuk menyediakan posisi geospasial secara mandiri dengan jangkauan global dan biasa disebut satelit GPS (Global Positioning System) yang digunakan untuk navigasi darat, laut, dan udara. Satelit navigasi digunakan untuk aplikasi smartphone seperti Google Street View atau Google Maps. ■ Satelit Ilmiah (Scientific Research Satellite)Yaitu satelit yang berfungsi untuk menyediakan informasi meteorologi, data survey tanah (remote sensing), radio amatir dan berbagai riset ilmiah lainnya. ■ Satelit Astronomi (Astronomy Satellite)Yaitu satelit yang digunakan untuk mencari temuan-temuan baru di luar angkasa. Terutama untuk mengamati planet-planet, galaksi, dan benda-benda yang belum diketahui dan jaraknya sangat jauh dari Bumi sehingga dapat dipelajari dan diteliti. Contohnya adalah teleskop Hubble milik NASA.
Tumblr media
Nah diatas ini,ada beberapa contoh dari satelit buatan sekaligus tahun operasinya dan pengelolanya ya sob ;)
Tumblr media
Gambar SATELIT PALAPA A1,satelit pertama di Indonesia Palapa ialah nama bagi sejumlah satelit telekomunikasi geostasioner Indonesia. Nama ini diambil dari "Sumpah Palapa", yang pernah dicetuskan oleh Patih Gajah Mada dari Majapahit pada tahun 1334. Satelit pertama diluncurkan pada tanggal 8 Juli 1976 oleh roket Amerika Serikat dan dilepas di atas Samudera Hindia pada 83° BT. Satelit pertama dari 2 satelit itu bertipe HS-333 dan bermassa 574 kg. Kemudian 4 satelit dari seri kedua dibuat, yang kesemuanya dari tipe Hughes HS-376. Ketika peluncuran Palapa B2 gagal, satelit ke-3 diatur. Awalnya bernama Palapa B3 dan dijadwalkan untuk STS-61-H, akhirnya diluncurkan sebagai Palapa B2P. Sementara itu Palapa B2 diperbaiki kembali oleh STS-51-A, diperbaharui dan diluncurkan lagi sebagai Palapa B2R. Sumber : Infoastronomi.org
Tumblr media
Gambar Satelit TELKOM-2 (2005) Telkom-2 adalah satelit yang diluncurkan Telkom ke angkasa untuk menggantikan satelit Palapa B4. Satelit ini dibawa ke angkasa dengan menggunakan roket Ariane 5 dari Kourou di Guyana Perancis pada tanggal 16 November 2005. Telkom-2 memiliki umur operasi selama 15 tahun dan bernilai sekitar 170 juta dolar AS. Sekitar 70 persen kapasitas transponder Telkom-2 akan disewakan kepada pihak luar. Dari 30 persen kapasitas yang akan digunakan sendiri oleh Telkom, satelit buatan Orbital Sciences Corporation ini diharapkan akan mendukung sistem komunikasi transmisi backbone yang meliputi layanan telekomunikasi sambungan langsung jarak jauh (SLJJ), sambungan langsung internasional (SLI), internet, dan jaringan komunikasi untuk kepentingan militer. Satelit ini akan beredar di orbit 118° BT dengan kapasitas 24 transponder C-band dan berbobot 1.975 kg. Daya jangkaunya mencapai seluruh ASEAN, India dan Guam. Sumber : http://jayaspeed.blogspot.com/2012/06/10-satelit-tertua-indonesia-berdasarkan.html
Tumblr media
Gambar Satelit Palapa A2 (1977) Palapa A2 adalah satelit komunikasi milik Indonesia dan dioperasikan oleh Perumtel. Palapa A2 diluncurkan pada tanggal 10 Maret 1977 dengan roket Delta 2914 dan beroperasi di orbit 77 BT sejak tanggal 11 Maret 1977 hingga bulan Januari 1988, 4 tahun melewati masa operasional yang direncanakan.
Program satelit Palapa A dimulai saat Pemerintah Indonesia memberikan 2 kontrak terpisah pada Boeing Satellite Systems (dahulu dikenal dengan Hughes Space and Communication Inc.) dari Amerika Serikat untuk menyediakan 2 satelit (Palapa A1 dan A2), sebuah stasiun kontrol utama untuk kedua satelit tersebut dan 9 stasiun bumi. Pembangunan 10 stasiun tersebut diselesaikan dalam waktu 17 bulan, salah satu yang tercepat bagi Boeing. Pada kontrak terpisah, dibangun total 30 stasiun bumi lainnya untuk dioperasikan oleh Perumtel. Nama Palapa sendiri dipilih oleh Presiden Suharto pada bulan Juli 1975. Satelit Palapa A2 dimaksudkan sebagai cadangan dan siap untuk dioperasikan apabila Palapa A1 mengalami kegagalan, atau jika permintaan pasar tidak dapat lagi diakomodasi oleh Palapa A1. Sumber : http://jayaspeed.blogspot.com/2012/06/10-satelit-tertua-indonesia-berdasarkan.html
Tumblr media
Indostar II / Cakrawarta II (2009) Indostar II atau Cakrawarta II adalah satelit yang diluncurkan oleh PT Media Citra Indostar (MCI) yang mengelola dan mengoperasionalisasi satelit Indovision. Satelit ini diluncurkan dengan menggunakan roket peluncur Proton Breeze milik Rusia dan lepas landas melalui Baikonur Cosmodome di Kazahkstan. Peluncuran satelit Indostar II ini telah berlangsung pada tanggal 16 Mei 2009. Sumber : http://jayaspeed.blogspot.com/2012/06/10-satelit-tertua-indonesia-berdasarkan.html
Tumblr media
Satelit LAPAN-TUBSAT (2007) Satelit Mikro Pertama di Indonesia. LAPAN-TUBSAT adalah sebuah satelit mikro yang dikembangkan Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) bekerja sama dengan Universitas Teknik Berlin (Technische Universität Berlin; TU Berlin). Wahana ini dirancang berdasarkan satelit lain bernama DLR-TUBSAT, namun juga menyertakan sensor bintang yang baru. Satelit LAPAN-TUBSAT yang berbentuk kotak dengan berat 57 kilogram dan dimensi 45 x 45 x 27 sentimeter ini akan digunakan untuk melakukan pemantauan langsung situasi di Bumi seperti kebakaran hutan, gunung berapi, banjir, menyimpan dan meneruskan pesan komunikasi di wilayah Indonesia, serta untuk misi komunikasi bergerak. LAPAN-TUBSAT membawa sebuah kamera beresolusi tinggi dengan daya pisah 5 meter dan lebar sapuan 3,5 kilometer di permukaan Bumi pada ketinggian orbit 630 kilometer serta sebuah kamera resolusi rendah berdaya pisah 200 meter dan lebar sapuan 81 kilometer. Manuver attitude ini dilakukan dengan menggunakan attitude control system yang terdiri atas 3 reaction wheel, 3 gyro, 2 sun sensor, 3 magnetic coil dan sebuah star sensor untuk navigasi satelit. Komponen-komponen inilah yang membedakannya dengan satelit mikro lain yang hanya mengandalkan sistem stabilisasi semi pasif gradien gravitasi dan magneto torquer, sehingga sensornya hanya mengarah vertikal ke bawah. Sebagai satelit pengamatan, satelit ini dapat digunakan untuk melakukan pemantauan langsung kebakaran hutan, gunung meletus, tanah longsor dan kecelakaan kapal maupun pesawat. Tapi pengamatan banjir akan sulit dilakukan karena kamera tidak bisa menembus awan tebal yang biasanya menyertai kejadian banjir. Sumber : http://jayaspeed.blogspot.com/2012/06/10-satelit-tertua-indonesia-berdasarkan.html
Gimana nih sob? Dah paham kan? Kayaknya fisikasma sudah mau pamit nih sob. Kiranya blog ini bermanfaat ya,buat sobat sobat juga jangan lupa buka blog dari sumber aslinya ya sob. Mantappp...
Mohon maaf ada jika kesalahan dalam penulisan,demikian terimakasih Sumber 1 : http://jayaspeed.blogspot.com/2012/06/10-satelit-tertua-indonesia-berdasarkan.html Sumber 2 : https://blogmipa-geografi.blogspot.com/2018/02/satelit.html Sumber 3: Wikipedia
1 note · View note
fisikasma · 3 years
Photo
Tumblr media
Ini kesimpulannya ya sob Mantapp Mohon maaf jika ada kesalahan dalam penulisan kata dan kalimat Terimakasih
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
Halo sobat fisika,kali ini kita akan membahas tentang bagaimana cara menghitung laju satelit pada orbit stationer? Ingin tahu? Yuk segera simakk Link perhitungan digital : http://profmikra.org/?p=905 SEMANGAT
5 notes · View notes
fisikasma · 3 years
Photo
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
Halo sobat fisika,kali ini kita akan membahas tentang bagaimana cara menghitung laju satelit pada orbit stationer? Ingin tahu? Yuk segera simakk Link perhitungan digital : http://profmikra.org/?p=905 SEMANGAT
5 notes · View notes