Tumgik
drsiapa · 8 years
Text
Bukan Sekedar Dangdut
TARIK MAAANG!!!
Ingat sesuatu jika mendengar seruan ini? Yak, inilah seruan khas para penyanyi dangdut untuk memulai aksinya. Tapi kali ini bukan diatas panggung konser dangdut. Melainkan di dalam sebuah kafe di pusat Kota Bandung, yaitu Warung Dangdut. Warung Dangdut terletak di Jl. Citarum No.30, Bandung. Dekat sekali dengan Masjid PUSDAI dan Departemen Kesehatan Bandung.
Tumblr media
Seperti namanya, Warung Dangdut memiliki konsep yang sangat kental dengan musik rakyat Indonesia. Lihat saja pelataran depan kafe ini, terdapat tulisan “Selamat Datang Warga Dangdut.” Serasa memasuki sebuah kampung dangdut pastinya. Lalu se-Dangdut apa sih kafe ini? Yuk Kita intip ke dalam.
Tumblr media
Baru saja Kita melangkahkan kaki ke dalam kafe ini, para pelayan dengan kompak berseru “TARIK MAAANG!!” diikuti dengan suara gendang yang semakin membangkitkan suasana. Selain seruan khas tadi, Kita juga akan melihat berbagai makanan ringan khas Bandung yang dapat dijadikan oleh-oleh untuk keluarga di rumah.
Tumblr media
Semakin ke dalam atmosfer dangdut akan semakin terasa disana. Lihat saja berbagai poster atau cover album dari para penyanyi dangdut Indonesia. Ada Iis Dahlia, Alam, Cici Paramida, Bang Haji Rhoma Irama, dan berbagai artis dangdut lainnya yang pernah berjaya dimasanya. Merasa tidak familiar dengan wajah-wajah dalam bingkai tersebut? Wajar saja, poster-poster yang menghiasi seluruh ruangan bukan hanya terdiri dari penyanyi dangdut era 90-an. Tapi banyak juga penyanyi-penyanyi dari era 80-an atau mungkin 70-an.
Tumblr media
Masih merasa kurang dangdut? Jangan beranjak dulu dari sana. Sepanjang waktu Kamu berada disana Kamu akan dihibur oleh alunan musik dangdut. Mulai dari dangdut jaman Meggy Z sampai Cita Citata ada semua disini. Mau denger dangdut koplo juga ada. Yang pasti kalau kamu pencinta musik dangdut, bakalan betah deh berlama-lama disini.
Tumblr media
Walaupun kafe ini bernuansa dangdut dan terkesan jadul banget, tapi makanan dan minuman yang tersedia disana gak jadul seperti konsepnya. Dengan menggunakan nama-nama yang unik dalam menunya, Warung Dangdut menawarkan sesuatu yang menarik bagi kawula muda. Contohnya saja menu Nasi Liwet. Warung Dangdut menawarkan toping Masa Lalu dan Masa Kini. Ada juga Kopi Janda dan Es Lambada. Tentunya para pengunjung merasa penasaran dengan menu-menu tersebut.
Tumblr media
Selain mengusung konsep yang unik, keunggulan Warung Dangdut adalah harga makanan dan minuman yang bersahabat. Dengan Rp 15.000, Kamu sudah bisa mendapatkan Paket Nasi Ayam lengkap dengan sambal, tahu, dan lalapan. Kalau gak mau makanan berat, disini juga tersedia berbagai makanan ringan seperti Pempek, Es Krim, Roti Bakar, dll. Pastinya dengan harga yang bersahabat banget dengan kantong anak muda. Ditambah lagi dengan tersedianya WIFI disana, pasti Kamu bakalan tambah betah berlama-lama disana.
Tumblr media
Di bagian belakang, terdapat ruangan luas yang bertuliskan “Anda Telah Memasuki Kawasan PASAR DANGDUT”. Disana juga terdapat dapur Nasi Liwet dan Sate Maranggi. Jadi Kita bisa melihat proses pembuatan kedua makanan tersebut. Di bagian belakang juga lebih segar udaranya, karena tidak sepenuhnya tertutup jadi Kita bisa menikmati angin semilir disana. Di bagian belakang juga terdapat berbagai tenant dengan banyak pilihan makanan.
Tumblr media
Dengan banyak pilihan makanan dan tempat yang cukup luas, Warung Dangdut bisa menjadi pilihan untuk menggelar sebuah acara. Baik hanya sekedar berkumpul dengan teman ataupun acara yang dihadiri banyak orang. Ditambah lagi dengan fasilitas parkir yang luas, toilet, serta musholla. Pastinya Kamu betah sekali berlama-lama disana.
Salam Dangdut.
Foto oleh : @escapingrule
27 notes · View notes
drsiapa · 8 years
Video
youtube
0 notes
drsiapa · 8 years
Video
Rimi Natsukawa - 虹のかけら -
1 note · View note
drsiapa · 9 years
Photo
Tumblr media
559 notes · View notes
drsiapa · 9 years
Video
Gambang Kromong Noray~Stambul
1 note · View note
drsiapa · 9 years
Video
Hetty Koes Endang - Berdiri Bulu Romaku
0 notes
drsiapa · 9 years
Video
Elvy Sukaesih - Goyang Dangdut (Lirik & Video)
0 notes
drsiapa · 9 years
Video
youtube
Cubit Cubitan - Elvy Sukaesih
1 note · View note
drsiapa · 9 years
Video
youtube
MERIANG Cita Citata
0 notes
drsiapa · 9 years
Audio
Barakatak Cinta 7 Ton
good luck on getting information on the roots of dangdut house and proto-funkot in any language online, much less in English. from what i can infer, however, Barakatak were something special: three endearing kinda old Indonesian dudes with the propensity to (1. dork around in any way possible (dinky covers of Dragostea Din Tei, banging pisstakes that involve something like soap advertisements, sexy Video CDs, and forgetting about your family because you’re getting way too turnt) and (2. make stupid good music. boosh boosh boosh.
25 notes · View notes
drsiapa · 9 years
Video
youtube
Indonesia's Transsexual Muslims (Documentary)  
0 notes
drsiapa · 9 years
Video
youtube
Karinding Attack - Loba Istighfar ( Official Video )  
0 notes
drsiapa · 9 years
Video
youtube
Burgerkill - Under The Scars Official Video
1 note · View note
drsiapa · 9 years
Video
youtube
Shan ren band Drink song 山人乐队 酒歌
0 notes
drsiapa · 9 years
Video
youtube
天涯歌女-周華健 (The Wandering Songstress-Chau Wakin) (via https://www.youtube.com/watch?v=Upb3eeVCpEA)
1 note · View note
drsiapa · 9 years
Video
youtube
Takuro Yoshida 'Kuchibiru wo Kamishimete (Biting My Own Lips)
0 notes
drsiapa · 9 years
Video
youtube
Jaakko Laitinen & Väärä Raha - Saippuakupla
2 notes · View notes